Berita Bencana Alam Terkini: Korban Banjir India dan Pakistan Tembus 200 JiwaNew Delhi – Telah beredar berita bahwa wilayah India dan Pakistan telah diterjang banjir bandang. Kedahsyatan banjir bandang tersebut menewaskan hingga ratusan orang. Update terbaru mengatakan bahwa korban meninggal ini mencapai lebih dari 200 orang

Pemberitaan sebelumnya mengatakan bahwa korban meninggal akibat bencana alam ini mencapai 110 orang. Pertambahan angka hingga menembus 200 roang tersebut diperkirakan karena terjadinya longsor di beberapa wilayah.

Untuk wilayah Kashmir, laporan yang masuk mengatakan bahwa korban tewas berjumlah 100 orang. Banjir ini juga menyebabkan sejumlah rumah hanyut terbawa arus banjir, menandakan betapa kuatnya aliran tersebut.

Seperti dilansir dari BBC (Sabtu, 6/9/2014), informasi mengenai bertambahnya korban hingga lebih dari 200 jiwa ini telah dikonfirmasi oleh Menteri Negara Bagian Jammu dan Kashmir, Omar Abdullah. Abdullah mengatakan bahwa saat ini upaya penyelamatan korban masih terus dilakukan. Dirinya juga berharap bahwa banjir ini bisa terus surut hingga memudahkan pencarian korban.

Wilayah India dan pakistan bukan kali ini saja diterjang banjir bandang. Kedua negara tetangga ini memang sudah langganan menerima banjir besar tiap tahunnya selama musim hujan. Bahkan, banjir yang terjadi pada tahun 2010 di wilayah dua negara ini menewaskan hingga 1.700 orang. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)