Tifatul Resmi Mundur dari Menkominfo Hari Ini



30/09/2014

Tifatul Resmi Mundur dari Menkominfo Hari IniJakarta – Tifatul Sembiring pada hari ini, Selasa, 30 September 2014, telah menyatakan resmi mundur dari jabatannya sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika. Pernyataan Tifatul ini disampaikannya dalam sebuah tweet di jejaring sosial Twitter.

Dilansir dari BBC (Selasa, 30/9/2014), dalam akun resminya @tifsembiring, Tifatul menuliskan bahwa hari ini dirinya telah resmi mundur dari kursi Menkominfo. Dirinya pun menyampaikan permohonan maaf atas kesalahan dan kekurangan yang ada selama dirinya menjabat.

Adapun setelah lengser dari kursi Menkomifo, pria yang kahir di Bukti Tinggi, Sumatera Barat, tersebut akan segera menduduki posisi baru sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Pelantikannya menuju kursi legislatif periode 2014-2019 tersebut akan dilaksanakan pada Rabu besok (1/10).

Selama menjabat sebagai Menkominfo, Tifatul memang dikenal aktif di media sosial, khususnya Twitter. Bahkan saat hashtag #ShameOnYouSBY yang sempat ramai kemudian mendadak menghilang, dirinya juga berkomentar di Twitter, membantah adanya permohonan dari Pemerintah RI kepada pihak Twitter untuk menghapus topik yang tersebut.

Dalam akunnya tersebut, Tifatul menuliskan bahwa hampir tidak ada negara yang bisa mengontrol konten atau isi yang beredar di Twitter, bahkan Amerika Serikat sendiri. Apalagi bila konten tersebut hanya urusan “trending topic”.

Sedikit menyindir, Tifatul juga menyebutkan bahwa trending topic tersebut hanya digemari oleh “anak-anak yang belum akil balig”. Mengimplikasikan bahwa isu trending topik tersebut tidak perlu ditanggapi terlalu serius, karena ditulis oleh orang-orang yang tidak tahu tentang apa yang mereka bicarakan. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)



Google+ comment widget by skipser

Photo Gallery