Home > Travel & Kuliner > Kuliner > Resep Keripik Bayam, Renyahnya Bikin Ketagihan

Resep Keripik Bayam, Renyahnya Bikin Ketagihan

Jakarta – Keripik merupakan salah satu makanan ringan yang paling digemari di Indonesia. Apalagi, negara ini memang dikenal memiliki berbagai jenis keripik yang renyah, gurih, atau bahkan manis, yang resepnya telah tersebar di seluruh penjuru nusantara.
Resep Keripik Bayam, Renyahnya Bikin Ketagihan
Jika biasanya kita lebih memilih untuk membeli keripik di toko oleh-oleh atau sejenisnya, mengapa tidak mencoba sekali-sekali untuk membuat sendiri di rumah.

Disarikan dari buku Yang Krispi yang Digemari, karya Elisa, Selasa (26/1/2016), berikut ini, kami sajikan resep “Keripik Bayam” yang mudah dibuat di rumah dan nikmatnya bikin ketagihan.

Bahan-bahan:

2-3 ikat bayam ukuran besar, siangi dan tiriskan
125 gr tepung beras
3 sdm tepung maizena
300 ml air
Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus:

5 siung bawang putih
2 cm kunyit
½ sdt ketumbar
2 butir kemiri, sangrai
Garam secukupnya

Cara membuat:

1. Campur tepung beras, maizena dan bumbu halus. Aduk hingga rata;

2. Tuang air sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga rata. celupkan bayam dalam adonan;

3. Goreng bayam dalam minyak yang sudah dipanaskan sebelumnya hingga kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan dari minyak, sajikan.

Selamat mencoba ~ !

(Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Resep Puding Sutera Cokelat, Jajanan Super Lembut yang Sangat Enak

Resep Puding Sutera Cokelat, Jajanan Super Lembut yang Sangat Enak

Jakarta – Hari libur seperti ini memang paling enak diisi dengan kegiatan memasak. Nah, kamu ...