Home > Teknologi > Games > Inilah Game-game Fighting yang Dipertandingkan dalam EVO 2016

Inilah Game-game Fighting yang Dipertandingkan dalam EVO 2016

Jakarta – EVO merupakan turnamen e-Sports internasional yang mempertandingkan game-game bergenre fighting dari berbagai platform dan pengembang. Beberapa judul game fighting kelas atas selalu tampil di dalam turnamen ini dan menjadikannya sebuah ajang yang selalu ditunggu oleh gamer di seluruh dunia.
Inilah Game-game Fighting yang Dipertandingkan dalam EVO 2016
Untuk edisi tahun 2016 ini, pihak EVO sudah mengumumkan game-game apa saja yang bakal berpartisipasi. Informasi ini disampaikan langsung oleh salah satu kru organizer dari EVO, yakni Joey “Mr. Wizard” Cuellar.

Informasi yang didapatkan harian Indo, Kamis (28/1/2016), mengatakan bahwa melalui siaran di channel Twitch, Joey Cuellar bersama Mike Ross, salah satu gamer profesional kelas dunia, mengumumkan line up EVO 2016 di studio e-Sport Red Bull di Santa Monica, California. Line up tersebut antara lain sebagai berikut:
Inilah Game-game Fighting yang Dipertandingkan dalam EVO 2016
1. Street Fighter V
2. Guilty Gear Xrd -REVELATOR
3. Ultimate Marvel vs. Capcom 3
4. Pokken Tournament
5. Super Smash Bros. WiiU
6. Super Smash Bros. Melee
7. Killer Instinct
8. Mortal Kombat X
9. Tekken 7: Fated Retribution

Adapun tournament EVO 2016 akan diselenggarakan pada tanggal 15-17 Juli 2016 mendatang. Tak tanggung-tanggung, event besar di dunia game fighting ini bakal digelar di Las Vegas Convention Center, dengan partai finalnya akan diselenggarakan di Mandalay Bay Sports Arena.

(Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Inilah Langkah PUBG untuk Atasi Cheat

PS4 Segera Bisa Memainkan Game PUBG

Jakarta – Game PlayerUnknown’s Battlegrounds (PUBG) akan mendarat di PlayStation 4 (PS4). Permainan itu tampaknya ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 409

Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135