Home > Gaya Hidup > Kesehatan > Tips Jitu Berhenti Merokok

Tips Jitu Berhenti Merokok

Jakarta – Sudah banyak kerugian akibat merokok diungkap dalam penelitian yang dilakukan belakangan ini. Salah satunya adalah risiko kanker yang bisa disebabkan oleh sebatang rokok.

Tips Jitu Berhenti Merokok

Bagi Anda yang terlanjur menjadi seorang perokok dan sangat ingin untuk berhenti, berikut ini kami hadirkan resep jitu dalam usaha berhenti merokok. Apa sajakah? berikut ulasannya seperti dilansir dari metrotvnews.com (Rabu, 24/2/2016):

1. Berhenti perlahan

Jika Anda seorang perokok aktif, bukan hal mudah untuk berhenti merokok total secara mendadak. Anda bisa mengurangi dosisnya sedikit demi sedikit sampai bisa berhenti sama sekali.

2. Ubah kebiasaan makan

Biasanya nafsu makan akan meningkat drastis ketika Anda memutuskan berhenti merokok. Jangan penuhi perut dengan yang manis atau berlemak karena akan menimbulkan masalah kesehatan baru, obesitas. Konsumsi buah dan sayuran untuk mengatasi lapar merupakan pilihan yang baik.

3. Perbanyak wawasan

Tanyakan tentang efek samping obat-obatan atau produk pengganti nikotin yang diberikan dokkter.

4. Cari inspirasi

Ada banyak orang yang kecanduan merokok jangka panjang, akhirnya bisa berhenti. Mengapa Anda tidak?

5. Minta bantuan

Di beberapa negara, ada pusat bantuan yang menawarkan perawatan untuk mereka yang kecanduan tembakau. Prosedur perawatan ini menyediakan pelayanan kombinasi dari terapi perilaku, wawancara motivasi, dan diskusi farmakologis. Pelayanan ini sifatnya reaktif dan proaktif bagi para perokok yang mencoba berhenti.

6. Sadari bahaya

Banyak orang terjerat rokok karena tidak peduli dengan bahaya. Perluas wawasan tentang bahaya merokok akan memberi keyakinan bahwa berhenti merokok penting dilakukan.

7. Jangan mengkritik

Saran ini untuk mereka yang mendampingi para pecandu rokok. Jangan pernah mengkritik karena bisa mematikan keinginan mereka untuk berhenti merokok. Bersabarlah menghadapi perokok. (Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Gejala-Gejala Ini Menandakan Usus Tidak Sehat

Gejala-Gejala Ini Menandakan Usus Tidak Sehat

Jakarta – Usus merupakan salah satu bagian tubuh yang sangat penting karena di sanalah makanan ...