Lumajang – Batu akik memang memiliki daya tarik tersendiri. Selain itu, ada berbagai jenis. Bulu macan kian melejit akhir-akhir ini. Batu akik tersebut didapat Lumajang, Jawa Timur. Itu adalah batu akik yang langka dan unik.

Batu Bulu Macan Memiliki Khasiat dan Kekuatan

Ada beberapa penyebab yang menjadikan batu akik bulu macan menjadi semakin populer akhir-akhir ini. Selain karena kelangkaannya, batu akik bulu macan memiliki corak dan motif yang menyerupai bulu macan, dan dipercaya mampu memberikan kesan tangguh dan berwibawa kepada siapapun yang memakainya.

Selain itu, terdapat efek holografis di dalam batu tersebut. Bila dilihat dari sudut-sudut tertentu, corak di dalamnya terlihat bergerak-gerak seperti di dalam air.

”Keunikannya dari sudut pandangnya yang tiga dimensi. Jadi, dilihat dari sisi atas, bawah, kanan samping, bulunya seperti bergerak-gerak di dalam air. Efek holografisnya tidak dimiliki batu akik lain. Bahkan, tidak ada batu dari negara lain yang seperti ini,” jelas Anang Musdianto, pemilik salah satu gerai penjual batu akik, Anank Man Gemstone, Lumajang, Jumat (3/6/2016).

Anang menjelaskan bahwa pada dasarnya tiap batu akik memiliki motif dan corak yang berbeda-beda. Namun demikian, batu-batu seperti jenis bacan kualitas super biasanya memiliki motif dan corak yang seragam.

Hal ini berbeda dengan batu akik bulu macan. Motif dan corak dari batu akik bulu macan kualitas super berbeda-beda antara satu dan lainnya, dan ini menjadikannya unik.

”Setiap batu bulu macan itu only one in the world. Enggak ada yang sama,” ujarnya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)