Jakarta – Kecelakaan saat mudik memang kerap terjadi. Setiap tahun, hal tersebut memang selalu terjadi. Namun, jumlah kecelakaan tahun ini menurun daripada sebelumnya. Hal tersebut dijelaskan Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Pudji Hartanto Iskandar.

Dirjen Perhubungan Darat : Jumlah Kecelakaan saat Mudik Tahun Ini Menurun

Turunnya pengguna angkutan jalan pada tahun 2016 hingga H+6 sebanyak 4.239.043 atau turun sebanyak 12,29 persen dibandingkan dengan tahun 2015 mencapai 4.832.879. Turunnya jumlah angkutan umum berdampak juga pada angka kecelakaan di jalan yang melibatkan angkutan umum.

”Jadi penurunan sangat signifikan sebanyak 54,58 persen,” kata Pudji pada Rabu (13/7/2016).

Kata dia, turunnya drastis jumlah angka kecelakaan pada 2016 disebabkan oleh kegiatan selalu mengecek uji kelayakan kendaraan atau ramp check yang dilakukan oleh Kemenhub sebelum musim mudik.

Selain itu penurunan jumlah penumpang ini juga disebabkan para pemudik lebih memilih transportasi umum yang nyaman seperti kereta api, dan pemudik masih menganggap keselamatan pada angkutan darat masih minim.

Sementara itu, masa mudik lebaran penumpang pesawat mengalami peningkatan dibanding tahun lalu. Kemenhub pun juga memeriksa tiga kali sekali selalu mengecek pesawat selama musim mudik. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)