Sleman – Kasus yang melibatkan oknum geng motor masih saja terjadi di Sleman, Yogyakarta. Geng motor kembali beraksi dengan merusak kendaraan milik seorang pemudik yang tengah terparkir di Dusun Tamanpabrik Tamanmartani Kalasan, Sleman, Yogyakarta, Rabu (13/7/2016). Dengan terjadinya prusakan tersebut membuat para warga yang berada di Sleman pun resah dan merasa tidak nyaman.

Resahkan Masyarakat, Geng Motor Ini Kini Diburu

Kades Tamanmartani, Gandang Harjanata mengatakan, sejak 1,5 bulan lalu, masyarakat di desanya memang diresahkan dengan munculnya geng motor. “Kami sudah minta masyarakat terutama pemuda untuk menggalakkan lagi Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling). Jika ada segerombol pemuda mencurigakan hendak masuk ke dusun, akan langsung dibantu pemuda dusun lain,” ujar Pak Kades kepada wartawan, Kamis (14/7/2016).

Gandang juga mengatakan bahwa anggota geng motor tersebut tidak hanya warga Kalasan saja. Tapi ada juga dari Ngemplak, Berbah, Prambanan. Bahkan, ada yang dari Manisrenggo, Klaten, Jawa Tengah.

“Kebetulan letak desa kami itu di tengah-tengah dan berbatasan langsung dengan Kabupaten Klaten Tengah. Pergerakan mereka ini seperti terpola,” ujarnya.