Jakarta – Kembalinya seorang Sri Mulyani ke Tanah Air dan kini dipercaya oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Menteri Keuangan membuat banyak orang penasaran dan bertanya-tanya berapa gaji Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan di Indonesia sehingga rela meninggalkan jabatannya sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia yang tentu saja gajinya juga selangit.

Berapa Gaji Sri Mulyani Sebagai Menteri Keuangan?

Saat memegang jabatan sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia, Sri Mulyani digaji USD 409.950 atau sekitar Rp 5,3 miliar. Gaji pokok ini belum termasuk dana pensiun USD 120.566 (sekitar Rp 1,5 miliar) dan bonus USD 99.659 (sekitar Rp 1,3 miliar).

Sehingga kalau ditotal, mantan Menteri Keuangan di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini membawa pulang gaji sebesar USD 630.175 atau sekitar Rp 8,2 miliar per tahun. Jika dibagi 12 bulan maka didapatkan angka Rp 687,5 juta per bulan.

Lalu berapa gaji Sri Mulyani jika menjadi Menteri Keuangan saat ini?

Dilansir dari situs Qerja, besaran gaji seorang menteri di Indonesia sebesar Rp 19 juta per bulan. Angka itu belum termasuk tunjangan dan dana operasional yang mencapai Rp 120-150 juta setiap bulannya.

Sehingga bila dihitung total gaji yang didapatkan oleh Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan adalah sebesar Rp 170 juta per bulan.

Sungguh sebuah nilai yang kecil jika dibandingkan dengan gajinya sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia. Namun gaji besar itu rela ia lepaskan begitu saja saat Indonesia kembali memanggilnya.

Hormat untuk Ibu Sri Mulyani. Selamat bekerja, Bu.
(Samsul Arifin)