Seibeduk – Hasan, 35, harus berurusan dengan pihak berwajib. Hal tersebut terjadi lantaran dia telah puluhan kali membobol kotak amal masjid. Nah, polisi menciduknya pada Senin (19/9/2016) pukul 02.00 WIB. Penangkapan tersebut terjadi di Kawasan Industri Panbil, Mukakuning, Kecamatan Sungai Beduk, Kota Batam, Kepulauan Riau.

Puluhan Kali Bobol Kotak Amal, Hasan Akhirnya Diringkus

Dari informasi yang dihimpun, pelaku berhasil membobol dua kotak amal masjid. Diperkirakan, Hasan telah mengambil uang mencapai Rp1,7 juta dari kotak infak. Aksinya diketahui pihak sekuriti saat ingin keluar kawasan. Selanjutnya, Hasan dibawa petugas ke Polsek Seibeduk

”Gembok kedua kotak infak dijebolnya. Uangnya belum semuanya berhasil diambilnya. Kami menangkapnya di pintu kawasan,” kata petugas Zulkarnaen.

Dia menuturkan, awalnya pelaku tidak mau mengakui perbuatannya. Namun setelah dimintai keterangan, Hasan mengaku sudah melancarkan aksinya sebanyak 20 kali di wilayah Batam. “Pengakuannya sudah 20 kali di Batam. Dia (pelaku) berkeliling mencari kotak infak,” lanjut dia.

Sementara itu, pelaku hanya tertunduk lesu saat polisi memasukkannya ke dalam sel tahan.

Kanitreskrim Polsek Seibeduk, Bripka Abdon Pasaribu, membenarkan penangkapan pelaku. ”Pelakunya sudah kami amankan. Sementara kami kembangkan dulu kasusnya,” ujarnya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)