Home > Teknologi > Internet > Facebook Siapkan Fitur Baru Untuk Meminimalisasi Peredaran Berita Hoax

Facebook Siapkan Fitur Baru Untuk Meminimalisasi Peredaran Berita Hoax

California – Baru-baru ini salah satu media sosial, Facebook dikabarkan tengah menyiapkan strategi baru untuk menghapus konten berita palsu di platform-nya. Usai Donald Trump menang dalam pilpres, jejaring sosial tersebut memang dinilai sebagai salah satu sarana penyebaran berita palsu atau hoax.

Facebook Siapkan Fitur Baru Untuk Meminimalisasi Peredaran Berita Hoax

Baru-baru ini, Facebook dikabarkan akan meluncurkan fitur baru rancangan mereka yang diberi nama Colletions. Seperti dikutip dari Business Insider, Senin (5/12/2016), kegunaan fitur tersebut bakal mirip dengan kolom Discover yang ada di Snapchat. Nantinya beragam berita, video, dan konten lain dari rekanan media akan ditampilkan dalam satu kolom khusus.

Walaupun pihak Facebook masih enggan berkomentar mengenai fitur baru mereka tersebut, namun perusahaan yang diprakarsai oleh Mark Zuckerberg itu disebut telah mulai melakukan pendekatan terhadap beberapa perusahaan media untuk mengisi konten di Collection. Akan tetapi, hingga kini masih belum dapat diperkirakan kapan waktu peluncuran fitur ini.

Rencana dari Facebook tersebut merupakan upaya untuk mengembalikan citra layanan tersebut. Melalui pembagian khusus antara konten yang berasal dari media terpercaya dengan sumber lain, diharapkan kritik terhadap Facebook tak semakin menguat.

Baca Juga : Kim Jong Un Perintahkan Pasukan ”Lenyapkan Korsel”

Di sisi lain, Facebook juga dapat mendapatkan kepercayaan lebih kuat dari sejumlah penerbit sekaligus bersaing dengan Snapchat. Hal itu bukan tanpa alasan, mengingat fitur Discover berhasil menarik perhatian lebih dari 150 juta pengguna Snapchat tiap hari.

(bimbim – www.harianindo.com)

x

Check Also

Ultah, Pak Raden Jadi Google Doodle Hari Ini

Ultah, Pak Raden Jadi Google Doodle Hari Ini

Jakarta – Bila kita membuka halaman utama Google hari ini, maka di sana terpasang foto ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis