Home > Ragam Berita > Nasional > Video, Mencoba Berdebat, Kapolres Sragen Tetap Larang Ormas Yang Hendak Sweeping

Video, Mencoba Berdebat, Kapolres Sragen Tetap Larang Ormas Yang Hendak Sweeping

Sragen – Cahyo Widiarso selaku Kapolres Sragen dalam sebuah video terlihat berusaha mencegah sekelompok anggota ormas yang ingin memasuki swalayan Mitra Sragen, Jawa Tengah.

Video, Mencoba Berdebat, Kapolres Sragen Tetap Larang Ormas Yang Hendak Sweeping

Video yang diunggah oleh akun YouTube Sukowato Channel ini pun menjadi viral.

Hasil pantauan Harian Indo, Kamis (22/12/2016), terlihat pimpinan ormas dan sejumlah anggotanya berkumpul di depan swalayan. Mereka hendak masuk untuk memastikan ada atau tidak karyawan swalayan yang memakai atribut agama tertentu.

Tidak lama kemudian, muncullah AKBP Cahyo yang langsung menghampiri pimpinan ormas tersebut.

Sempat terjadi adu mulut antara Kapolres dan pimpinan ormas yang awalnya tak mau meninggalkan lokasi.

AKBP Cahyo bersikeras bahwa ormas tidak punya kewenangan untuk melakukan razia.

Baca juga: Permasalahkan Fatwa MUI Soal Atribut Natal, Jokowi Didesak Pecat Kapolri

Melihat ketegasan dari sang Kapolres, pimpinan ormas tersebut akhirnya mengalah dan bersedia meninggalkan lokasi swalayan. (Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Sempat Sulit Saat Jaman Ahok, Tunjangan RT RW Kini Dipermudah Oleh Anies

Sempat Sulit Saat Jaman Ahok, Tunjangan RT RW Kini Dipermudah Oleh Anies

Jakarta – Usai dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan melakukan banyak terobosan. Yang terbaru ...