Home > Unik > Cerita Pria Mualaf Yang Pertama Kali Tertarik Mengenal Islam

Cerita Pria Mualaf Yang Pertama Kali Tertarik Mengenal Islam

Jakarta – Aldo Widodo, seorang yang baru masuk Agama Islam ini, tidak pernah menyangka apabila saran saudara sepupunya itu bisa menuntunnya mengucapkan dua kalimat syahadat. Padahal, memeluk Islam sama sekali tidak pernah terlintas dalam pikiran pria 32 tahun tersebut.

Cerita Pria Mualaf Yang Pertama Kali Tertarik Mengenal Islam

(Ilustrasi)

Bagi Aldo, semua agama sama, mengajarkan kebaikan dan melarang perbuatan- perbuatan yang bertentangan dengan norma-norma sosial di masyarakat. Jadi pikirnya, mengapa mesti berpindah agama dari agama satu ke agama yang lain jika semua agama pada dasarnya mengajarkan hal yang sama.

Namun, pikiran tersebut berubah 180 derajat ketika ia telah menyelesaikan apa yang disarankan saudara sepupunya, yakni membaca salah satu surah dengan jumlah tertentu dalam Alquran, jika ingin perempuan yang ia sukai juga menaruh perasaan yang sama.

“Awalnya, di situ saya tertarik mengenal Islam, katanya saat berbincang dengan awak media, beberapa hari lalu di majelis tempat ia menimba ilmu agama yang baru dipeluknya empat tahun yang lalu, Kamis (29/12/2016).

Pria dengan gelar pendidikan Sarjana ekonomi manajemen dari Universitas Trisakti ini menceritakan, awal yang membuat ia tertarik dengan Islam adalah perkenalannya dengan Muslimah jauh sekitar 2005-2006. Ketertarikan Aldo, begitu akrab disapa, pada perempuan tersebut ia ceritakan kepada saudara iparnya. Sang saudara ipar mengajarkan zikir kepada Aldo dan sekaligus menyarankan membaca membaca surah Yusuf.

Karena pengalaman itulah, dirinya mampu berzikir dan membaca sekaliugs menghafal ayat Alquran agar perempuan yang disukainya juga menaruh hati padanya. Ia juga tidak berpikir jika apa yang dilakukanya telah melanggar ketentuan dalam keyakinannya yang lama.

Namun, apa yang dikerjakannya tidak melanggar norma sosial di masyarakat, akhirnya saran itu ia kerjakan. Lalu, saat ditanya bagaimana reaksinya setelah membacakan salah salah satu ayat dalam surah Yusuf, dengan nada polos Aldo menceritakan.

Baca juga: Seorang Warga Prancis Memutuskan Memeluk Islam di Mushala Kota Cirebon

“Ya, ada jadi rasanya itu kita saling kangen,”ceritanya sambil sedikit tersenyum mengakui kepolosannya. Setelah hal itu, ia semakin suka membaca ayat-ayat Alquran berikut terjemahnya dengan tujuan yang berbeda, yakni memahami isi Alquran karena dinilai menarik.(Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Sepatu Sneaker Besutan Steve Jobs Ini Dilelang Seharga 199 Juta, Berminat Beli ?

Sepatu Sneaker Besutan Steve Jobs Ini Dilelang Seharga Rp 199 Juta, Berminat Beli ?

San Fransisco – Salah satu produsen perangkat elektronik seperti laptop, PC, smartphone, dan jam tangan ...