Home > Teknologi > Xiaomi Mi Notebook Air 2017 Dihadirkan dengan Desain Super Tipis, Ringan, dan Kuat

Xiaomi Mi Notebook Air 2017 Dihadirkan dengan Desain Super Tipis, Ringan, dan Kuat

Jakarta – Xiaomi Technology akan meluncurkan notebook terbarunya pada 2017 ini dengan mengahadirkan sasis yang terbuat dari Magnesium lithium alloy.

Xiaomi Mi Notebook Air 2017 Dihadirkan dengan Desain Super Tipis, Ringan, dan Kuat

Xiaomi Mi Notebook Air 2017

Dibandingkan dengan sasis yang terbuat dari full aluminium, sasis dengan bahan magnesium-aluminium alloy lebih ringan 50% dan sasis yang terbuat dari magnesium-lithium alloy lebih ringan 75% tetapi lebih kokoh. Kebayangkan gimana ringan dan kuatnya.

Sebagaimana diberitakan GSMArena pada Kamis (26/1/2017), satu-satunya kekurangan sasis dengan bahan magnesium-lithium alloy ini adalah hanya pada harga produksi nya yang tinggi.

Sebelum Xiaomi ada juga beberapa vendor notebook dunia yang telah menggunakan material ini untuk sasis notebook mereka, diantaranya NEC 13,3″ Lavie Z yang dirilis pada tahun 2012 dengan bobot hanya 0,83kg.

Lebih ringan jika dibandingkan dengan produk notebook 13,3″ lainnya yang rata-rata berkisar 1,1kg, seperti Apple dengan Macbook Air 13.3″ nya yang berbobot 1,35kg. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

x

Check Also

Pemerintah Batalkan Rencana Pemblokiran WhatsApp

Pemerintah Batalkan Rencana Pemblokiran WhatsApp

Jakarta – Kasus pornografi yang beredar dalam format GIF pada WhatsApp, akhirnya ditangani dengan kepala ...