Home > Ragam Berita > Nasional > Bila Berlanjut Dua Putaran, PAN Imbau Koalisi Cikeas Berikan Dukungan ke Anies-Sandi

Bila Berlanjut Dua Putaran, PAN Imbau Koalisi Cikeas Berikan Dukungan ke Anies-Sandi

Jakarta – Pilgub DKI 2017 telah berlangsung. Berdasar Berdasarkan penghitungan cepat, pesta demokrasi tersebut bakal diselenggarakan dua putaran. Sebab, belum ada pasangan paslon yang mendapat suara lebih dari 50%.

Bila Berlanjut Dua Putaran, PAN Imbau Koalisi Cikeas Berikan Dukungan ke Anies-Sandi

Anies-Sandi

Dua pasangan yang memperoleh suara teratas yakni Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Sementara pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni di posisi buncit.

Politikus PAN, Yandri Susanto mengatakan, pihaknya selaku salah satu partai pendukung Agus-Sylvi akan menyokong Anies-Sandi bila memang berlanjut dua putaran. PAN pun meminta partai pendukung Agus-Sylvi lainnya yakni Partai Demokrat, PKB, dan PPP untuk memenangkan Anies-Sandi.

“Pendukung Agus-Sylvi, harapan kami kompak mengalihkan suaranya ke Anies-Sandi pada putaran dua nanti,” kata Yandri kepada Okezone lewat pesan singkat, Kamis (16/2/2017).

Yandri mengaku, pihaknya sudah berkomunikasi dengan petinggi Gerindra dan PKS untuk membicarakan dukungan terhadap pasangan dengan nomor urut tiga tersebut. Ia berharap Anies-Sandi mampu mengungguli Ahok-Djarot pada putaran kedua nanti.

“Sudah komunikasi tadi malam (dengan Gerindra dan PKS). Harus menang Anies-Sandi,” tegasnya.

Menurut Sekretaris Fraksi PAN di DPR itu, pihaknya langsung memantapkan diri mendukung Anies-Sandi lantaran sejak awal Pilgub DKI digelar ingin menawarkan pemimpin baru untuk warga Jakarta. Pasalnya, partai besutan Zulkifli Hasan itu tak cocok dengan Ahok.
“Kalau PAN dari awal enggak dukung Ahok. Kita ingin menawarkan kepada masyarakat figur selain Ahok. Dari sisi karakter dan lain-lain, enggak cocok dengan Ahok,” tegasnya. (Tita Yanunantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

FUI Tegaskan Foto Panglima TNI di Poster Aksi 212 Adalah Hoax

FUI Tegaskan Foto Panglima TNI di Poster Aksi 212 Adalah Hoax

Jakarta – Baru-baru ini beredar sebuah poster ajakan di media sosial. Poster tersebut mengajak umat ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis