Home > Ragam Berita > Nasional > KPK Sita Empat Mobil Mewah Wali Kota Madiun Terkait TPPU

KPK Sita Empat Mobil Mewah Wali Kota Madiun Terkait TPPU

Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) meknyita empat unit mobil mewah milik Wali Kota nonaktif Madiun, Bambang Irianto, terkait dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang dilakukan Bambang.

KPK Sita Empat Mobil Mewah Wali Kota Madiun Terkait TPPU

Empat mobil mewah yakni merk Hummer, Mini Cooper, Range Rover, dan Jeep Wrangler, disita dari rumah dinas Bambang di Madiun.

Selain mobil, KPK juga memblokir tiga rekening bank milik Bambang di BTPN, Bank Jatim, dan BTN. Dana dari ketiga rekening tersebut telah ditransfer ke rekening penampung KPK.

“KPK menyita uang yang ada di rekening BTPN, Bank Jatim, dan BTN. Rekening itu saat ini sudah diblokir dan isinya ditransfer ke rekening penampung KPK untuk dihitung jumlahnya,” kata Juru Bicara KPK, Febri Diansyah di Gedung KPK, Jakarta, Senin (20/2/2017).

Dalam kasus ini. KPK telah memeriksa 22 orang saksi yang berasal dari unsur kepala dinas dan pihak swasta.

Selain dugaan TPPU, Bambang Irianto juga diperiksa dalam kasus dugaan gratifikasi yang nilainya mencapai Rp 50 miliar dari sejumlah satuan kerja perangkat daerah (SKPD) dan pengusaha terkait honor perizinan dan yang lainnya.

Dana yang diterima kemudian dikelola sendiri oleh Bambang dengan atas nama keluarga dan korporasi dalam bentuk uang tunai, kendaraan, tanah, bangunan, emas batangan, dan saham.

Dalam kasus ini, Bambang dijerat dengan Pasal 12 huruf i atau Pasal 12 huruf B atau Pasal 11 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dalam UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Gerindra Pastikan Foto Hot Yang Tersebar di Medsos Bukan Keponakan Prabowo

Gerindra Pastikan Foto Hot Yang Tersebar di Medsos Bukan Keponakan Prabowo

Jakarta – Foto syur salah seorang anggota DPR menghebohkan dunia maya. Sosok dalam foto itu ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis