Home > Ragam Berita > Nasional > Foto Anggota Pramuka Makan Beralaskan Tanah Hebohkan Medsos, Ini Penjelasan Ketua Kwarnas Pramuka

Foto Anggota Pramuka Makan Beralaskan Tanah Hebohkan Medsos, Ini Penjelasan Ketua Kwarnas Pramuka

Jakarta – Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Ahdyaksa Dault mempersoalkan beredarnya sebuah foto yang memperlihatkan sejumlah anggota pramuka yang sedang duduk sambil makan nasi yang digelar di atas tanah.

Foto Anggota Pramuka Makan Beralaskan Tanah Hebohkan Medsos, Ini Penjelasan Ketua Kwarnas Pramuka

Lewat akun Instagramnya, @ahdyaksadault, mantan Menteri Negara Pemuda dan Olahraga di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini mengunggah dua foto yang digabung untuk memberikan perbandingan bagaimana cara menggelar makan di atas tanah yang benar dan yang salah.

Ahdyaksa Dault juga memastikan pembina kegiatan tersebut belum memenuhi kualifikasi pelatih dan pembina Pramuka, sehingga ia menegaskan agar pada hari Senin (27/3/2017) besok masalah ini sudah diselesaikan.

Berikut pernyataan lengkap Adhyaksa Dault pada keterangan fotonya:

Assalamualaikum Wr.Wb. Salam Pramuka.

Pagi ini (25/03/2017) di grup wa, saya menerima foto beberapa Pramuka makan bersama di suatu tempat, namun nasinya ditaruh di rumput tanpa alas. Saya cek, foto tersebut sudah menyebar di media sosial, dan mendapatkan kritik keras bahkan kecaman dari anggota Gerakan Pramuka.

Saya tegaskan ini bukan bagian dari pendidikan dan pembinaan di Gerakan Pramuka, saya sangat menyayangkan ini. Saya pastikan bahwa pembina kegiatan tersebut belum mengikuti atau memenuhi kualifikasi pelatih dan pembina Pramuka. Sebagai informasi, setiap harinya, ada ribuan kegiatan Gerakan Pramuka dilaksanakan di sekolah-sekolah dan alam terbuka di seluruh Indonesia, dan semua kegiatan Pramuka itu mendidik, menggembirakan, menginspirasi serta menyenangkan, menguatkan persaudaraan anak-anak kita.

Saya sudah berkoordinasi dengan Kak Prof. Dr. Suyatno, M.Pd (Kepala Pusdiklatnas Kwarnas Gerakan Pramuka), Kak Prof. Dr. Ir. S Budi Prayitno, M.Sc (Wakil Ketua Kwarnas Bidang Pembinaan Anggota Muda), Kak Dr. Susi Yuliati (Wakil Ketua Kwarnas Bidang Pembinaan Anggota Dewasa), dll

Saya minta agar Panitia kegiatan tersebut ditegur dan diberikan pembinaan. Kejadian ini harus dijadikan pelajaran berharga, dan tidak boleh terulang kembali. Kita akan selesaikan ini dengan sebaik-baiknya. Paling lambat Senin, 27 Maret 2017, masalah ini sudah jelas duduk perkaranya dan selesai.
Sebagai penutup, saya serukan kepada Pramuka dimanapun berada: Ada ribuan foto dan video kegiatan Pramuka di setiap telepon genggam dan labtop anak Pramuka, saya minta posting, upload semua foto dan video tersebut di medsos. Agar dunia tahu bahwa kegiatan Pramuka itu mendidik, menggembirakan, menginspirasi serta menyenangkan, menguatkan persaudaraan anak-anak kita. Jangan sampai karena satu foto makan tanpa alas Gerakan Pramuka tercoreng.

Terima kasih saya haturkan kepada Kakak-Kakak Pramuka dan masyarakat atas masukannya untuk kebaikan dan kemajuan Gerakan Pramuka. Wassalamu’alaikum Wr.Wb. Salam Pramuka. Jakarta, 25 Maret 2017. Hormat saya, Kak Adhyaksa Dault (Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka)

#gerakanpramuka #setiappramukaadalahkantorberita #indonesia #pramuka
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Jawara Banten Dikerahkan Untuk Pengamanan Aksi 313

Jawara Banten Dikerahkan Untuk Pengamanan Aksi 313

Jakarta – Akan digelar sebuah aksi yang dinamakan Aksi Bela Islam pada Jumat (31/3/2017) besok. ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis