Home > Ragam Berita > Nasional > Debat Pilkada DKI, Head to Head Anies dan Ahok

Debat Pilkada DKI, Head to Head Anies dan Ahok

Jakarta – Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang baru pertama kali menjalani debat Pilkada DKI Jakarta putaran kedua tanpa pasangan cagubnya, Sandiaga Uno, merasa waktu berjalan dengan cepat pada saat pelaksanaan debat.

Debat Pilkada DKI Akan Head to Head Anies dan Ahok

Hal tersebut disampaikan Anies usai menjadi bintang tamu pada acara Mata Najwa di Metro TV, Senin (27/3/2017) malam.

“Sebetulnya kalau kita yang di atas enggak terasa (waktunya) tiba-tiba sudah segmen terakhir,” ujar Anies di Gedung Metro TV, Kedoya, Jakarta Barat, Senin.

Pada acara debat Pilkada DKI putaran kedua di Mata Najwa ini memang dilakukan head to head antara kedua calon Gubernur DKI Jakarta, yaitu Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Anies Baswedan, tanpa wakil mereka.

Menurut mantan Menteri Pendidikan di era Presiden Joko Widodo ini, dirinya hanya menyampaikan berbagai program yang telah disusun oleh Anies-Sandi.

“Alhamdulilah senang saya menunjukkan apa yang jadi program kita (Anies-Sandi), lapangan pekerjaan, pendidikan berkualitas bisa tuntas, termasuk juga kebutuhan papan untuk warga Jakarta,” ujar Anies.

Anies juga mengaku optimis akan memenangi Pilkada DKI Jakarta yang tinggal tersisa sekitar dua minggu lagi dari hari pencoblosan yang akan digelar pada 15 April 2017.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Inilah Penilaian Sri Bintang Terhadap Ahok

Inilah Penilaian Sri Bintang Terhadap Ahok

Jakarta – Pola kepemimpinan Gubernur DKI (nonaktif) Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), lebih tidak manusiawi daripada ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis