Home > Ragam Berita > Nasional > Pengamat Menilai Ahok Cocok Duduki Kursi Menteri Pembangunan Desa Tertinggal

Pengamat Menilai Ahok Cocok Duduki Kursi Menteri Pembangunan Desa Tertinggal

Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah memberikan sinyal untuk segera merombak atau me-reshuffle menteri dalam jajaran Kabinet Kerja II yang ada saat ini.

Pengamat Menilai Ahok Cocok Duduki Kursi Menteri Pembangunan Desa Tertinggal

Ahok

Presiden sendiri yang menyinggung pergantian menteri ketika berpidato di acara MUI pada Sabtu (22/4/2017) kemarin. Meski demikian, apa alasan dari Jokowi untuk melakukan reshuffle, masih belum jelas hingga saat ini.

“Apakah karena kekalahan Ahok di Pilkada Jakarta kemarin, dan untuk menyiapkan satu kursi untuk Ahok, siapa yang tahu. Tapi patut ditunggu,” kata Pengamat Komunikasi Politik Universitas Paramadina, Hendri Satrio, Minggu (23/4/2017)

Sudah menjadi rahasia publik apabila Jokowi dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) merupakan kolega dekat. Sebelum jadi presiden, Jokowi dan Ahok merupakan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta 2012 hingga 2014, saat pilpres berlangsung.

Apabila diteruskan prediksi kursi menteri untuk Ahok, maka Hendri menebak jikalau Ahok bakal menduduki posisi menteri yang berkaitan dengan pembangunan. Sebagaimana dia melakukannya selama memimpin Ibu Kota.

“Mungkin Menteri PDT (Pembangunan Desa Tertinggal), itu kayaknya pas untuk Ahok,” lanjutnya.

Baca juga: MUI Minta Umat Islam Tak Belajar Agama Lewat Media Sosial

Meski demkian, semua itu menurut Hendri, masih terlalu dini. Mengingat Pilkada Jakarta belum resmi selesai. Saat ini, proses penghitungan oleh KPU DKI masih berlansung, meski kecil kemungkinan hasil hitung cepat berbagai lemabaga survei berbeda dengan hasil hitung KPU nantinya. (Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Akun Habib Rizieq : "Ya Allah Hancurkanlah mereka Yang Berusaha Memfitnah Ulama-Mu"

Akun Habib Rizieq : “Ya Allah Hancurkanlah mereka Yang Berusaha Memfitnah Ulama-Mu”

Jakarta –  Status pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab naik dari saksi menjadi tersangka, ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis