Home > Ragam Berita > Nasional > Fadli Zon Sebut Karangan Bunga Ahok Pencitraan Murahan, PDIP: Sangat Tidak Pantas

Fadli Zon Sebut Karangan Bunga Ahok Pencitraan Murahan, PDIP: Sangat Tidak Pantas

Jakarta – Politisi PDIP yang juga duduk sebagai tim sukses pasangan Ahok-Djarot, Charles Honoris, menyebut pernyataan Wakil Ketua DPR Fadli Zon terkait karangan bunga untuk Ahok-Djarot sangatlah tidak pantas diucapkan oleh seorang pimpinan DPR.

Fadli Zon Sebut Karangan Bunga Ahok Pencitraan Murahan, PDIP: Sangat Tidak Pantas

“Statement Fadli Zon bahwa kiriman bunga warga Jakarta untuk Ahok-Djarot sebagai pencitraan murahan sangat tidak pantas diucapkan oleh seorang pimpinan DPR,” ujar Charles dalam keterangannya kepada wartawan, Kamis (27/4/2017).

Menurut Charles, sangatlah wajar bila warga Jakarta memberikan ucapan terima kasih kepada Ahok-Djarot dalam bentuk karangan bunga.

Charles juga mempertanyakan ucapan Fadli soal tuntutan jaksa yang dinilainya terlalu ringan dan tidak mencerminkan keadilan masyarakat. Charles balik berujar bahwa masyarakat justru menginginkan agar Fadli dicopot dari pimpinan DPR.

“Masak keputusan pengadilan harus mengikuti tafsir semau-maunya Fadli Zon yang mengatasnamakan masyarakat? Pertanyaan saya lagi, masyarakat mana yang dimaksud? Saya juga bisa saja mengklaim bahwa masyarakat ingin Fadli Zon dicopot karena ngomongnya suka ngawur,” tuturnya.

Charles juga menegaskan bahwa Pilkada DKI Jakarta sudah selesai, dan sekarang waktunya untuk bersama membangun Jakarta menjadi lebih baik lagi.

“Pilkada DKI sudah selesai, tetapi Fadli Zon masih menunjukkan sikap kekanak-kanakan. Atau jangan-jangan Fadli Zon punya agenda lain dengan terus memojokkan Ahok dan menggoreng sentimen SARA?” ucapnya.

“Bapak-bapak politisi santun yang saya hormati, tolonglah berperilaku sebagai negarawan. Pilkada DKI sudah selesai. Sekarang waktunya fokus membangun Jakarta yang lebih baik,” tandasnya.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Beberapa Titik Ini Akan Menjadi Tempat Berkumpul Aksi Ribuan Buruh Pada May Day

Beberapa Titik Ini Akan Menjadi Tempat Berkumpul Aksi Ribuan Buruh Pada May Day

Jakarta – Bagi Anda warga Jakarta yang akan beraktifitas pada hari ini, Senin (1/5/2017), diharapkan ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis