Home > Ragam Berita > Nasional > Pelaku Intimidasi Remaja Diduga Anggota FPI, Netizen : “Ormas Sampah”

Pelaku Intimidasi Remaja Diduga Anggota FPI, Netizen : “Ormas Sampah”

Jakarta – Belakangan ini, beredar sebuah video tentang aksi intimidasi terhadap bocah dari etnis tertentu yang menghina M Rizieq Shihab. Tak ayal, video tersebut pun langsung menjadi viral di Jagad Maya.

Pelaku Intimidasi Remaja Diduga Anggota FPI, Netizen : "Ormas Sampah"

Cuplikan Video Tersebut

Dalam video berdurasi dua menit 20 detik tersebut, sang bocah terlihat tengah diceramahi dan sesekali dipukul lantaran dianggap telah melecehkan imam besar Front Pembela Islam (FPI) tersebut di Facebook. Salah seorang dalam video itu tampak menasihati si bocah berkacamata yang didudukkan di sebuah kursi. Orang yang sama juga mengatakan bahwa bocah itu masih bernasib baik karena tak dihajar warga.

“Besok, teman-teman lo, yang satu etnis kayak lo juga, lo nasihatin, bilangin,” ujar seseorang yang terlihat membelakangi kamera.

“Di Jakarta udah kagak berbentuk mukanya,” sambung pria yang sama.

Aksi tersebut dituding dilakukan oleh seorang anggota Front Pembela Islam (FPI) sendiri. Terkait dengan aksi tersebut, tak sedikit netizen yang mengecamnya. Sebagian dari mereka menuding sang pelaku aksi intimidasi tersebut adalah seorang anggota FPI. Bahkan, tak sedikit dari mereka yang menghujat ormas tersebut.

Baca Juga : Nama Megawati Soekarnoputri Dijadikan Sebagai Nama Sebuah Taman Di Korea Selatan

“Dapat pelakunya kalo tidak bisa dieksekusi, kirim saja ke Filipina biar di eksekusi sama team Duterte,” komen salah seorang netizen.

“Giring aja ormas yg kayak gt,” tulis netizen lainnya

“Ormas Sampah,” timpal netizen lainnya.

(bimbim – www.harianindo.com)

x

Check Also

Inilah Komentar Djarot Terkait dengan Pemindahan Ibu Kota RI

Inilah Komentar Djarot Terkait dengan Pemindahan Ibu Kota RI

Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat berharap rencana pemindahan ibu kota RI dikaji ...