Home > Teknologi > Gadget > OnePlus 5 Dikabarkan Dibanderol dengan Harga Mahal

OnePlus 5 Dikabarkan Dibanderol dengan Harga Mahal

California – OnePlus telah mengumumkan smartphone flagshipmereka, yakni OnePlus 5, yang digadang-gadang akan menjadi penghadang smartphone terbaru Samsung dengan Galaxy Note 8-nya. OnePlus 5 hadir dengan spesifikasi tinggi, namun dengan harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan smartphone flagship dari kompetitor mereka.

OnePlus 5 Dikabarkan Dibanderol dengan Harga Mahal

OnePlus 5

Sebagaimana diberitakan Phone Arena pada Minggu (25/6/2017), OnePlus 5 yang akan dijual di Amazon akan miliki harga yang jauh lebih mahal dibandingkan dengan harga asli yang ditawarkan perusahaan. Alasan tersebut adalah karena OnePlus saat ini baru tersedia untuk beberapa negara saja.

Amazon menjual OnePlus 5 dengan dua jenis, yakni dengan garansi ataupun tanpa garansi. Untuk unit yang tidak memiliki garansi, dijual lebih murah dibandingkan dengan yang bergaransi. Namun, harga termurah dari unit yang tidak bergaransi tersebut masih lebih mahal dibandingkan dengan harga resmi yang seharusnya.

Diketahui, OnePlus 5 akan hadir dengan spesifikasi tinggi layaknya smartphone flagship lain. Namun, kelebihan yang dimiliki OnePlus adalah harganya yang jauh lebih murah dibandingkan dengan kompetitornya yang memiliki spesifikasi serupa. Karena hal itulah, smartphone dari OnePlus acap kali disebut dengan ‘flagship killer’. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

x

Check Also

Pemerintah Afghanistan Blokir WhatsApp dan Telegram, Apa Alasannya ?

Pemerintah Afghanistan Blokir WhatsApp dan Telegram, Apa Alasannya ?

Kabul – Regulator telekomunikasi Afghanistan (ATRA) melayangkan surat kepada perusahaan penyedia internet setempat. Mereka memerintahkan ...