Home > Gaya Hidup > Tips > Inilah Beberapa Tip untuk Hilangkan Bekas Luka

Inilah Beberapa Tip untuk Hilangkan Bekas Luka

Jakarta – Bekas luka merupakan momok tersendiri bagi mereka yang ingin tampil cantik atau tampan secara maksimal. Sebab, hal tersebut selain dapat meninggalkan bekas juga dapat menurunkan tingkat kepercayaan diri Anda, apabila bekas luka tersebut berada di bagian tubuh yang terbuka, misalnya di lengan, paha, kaki, atau mungkin di wajah.

Inilah Beberapa Tip untuk Hilangkan Bekas Luka

Menghilangkan bekasl luka pun bukan pekerjaan yang mudah. Oleh karena itu, berikut ini kami bahas beberapa cara mudah hilangkan bekas luka pada tubuh.

Madu
Madu sebagai pelembap alami bermanfaat untuk mengurangi bekas luka yang membandel. Selain itu, madu juga berperan sebagai anti penuaan. Cukup oleskan campuran madu dan oatmeal pada bekas luka, diamkan selama 15 menit dan bilas dengan air hangat.

Lemon
Lemon juga dapat menghilangkan bekas luka pada kulit, lho! Vitamin C yang terkandung dalam lemon membantu membangun kembali kolagen sehingga dapat menghilangkan bekas luka. Letakkan bola kapas yang sudah dicelupkan ke dalam air lemon dan oleskan pada bekas luka selama 15 menit. Jika sudah, bilas dengan air dingin.

Almond
Sudah menjadi rahasia umum kalau almond dapat meningkatkan kecantikan. Tetapi, almond juga dapat digunakan untuk mengurangi tanda cedera. Caranya, rendam almond semalaman, kemudian hancurkan dan buat menjadi krim. Tambahkan beberapa tetes air mawar. Lalu, oleskan pada area bekas luka selama 15 menit dan bilas dengan air hangat.

Minyak zaitun
Minyak zaitun merupakan sumber vitamin A, D, E, C, B1, dan B2. Kandungan anti inflamasi dari minyak zaitun dapat memberantas bekas luka dan cedera. Pijat lembut minyak zaitun pada area bekas luka. Diamkan semalamam dan bilas keesokan harinya dengan air.

Kentang
Kentang mengandung pati dan enzim yang bekerja untuk meringankan tanda bekas luka. Potong tebal irisan kentang, pijat pada area yang luka selama 15 menit kemudian bilas dengan air dingin.
(Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Inilah Beberapa Langkah Awal bila Digigit Ular

Inilah Beberapa Langkah Awal bila Digigit Ular

Jakarta – Belum lama ini, seorang penyanyi dangdut meningggal karena digigit king cobra peliharaannya. Sebenarnya, ...