Home > Teknologi > Internet > GIF Berkonten Porno Pada WhatsApp Dibuat Oleh Pihak Ketiga

GIF Berkonten Porno Pada WhatsApp Dibuat Oleh Pihak Ketiga

Jakarta – Masyarakat dihebohkan dengan munculnya fitur gambar dengan format graphics interchange format (GIF) berkonten porno pada WhatsApp.

GIF Berkonten Porno Pada WhatsApp Dibuat Oleh Pihak Ketiga

Dalam keterangannya, pihak WhatsApp mengatakan bahwa mereka telah berbicara dengan pemerintah Indonesia untuk lebih memonitor konten mereka.

WhatsApp juga menjelaskan bahwa pihaknya telah berkomunikasi juga dengan tenor sebagai pihak ketiga yang menyediakan gambar GIF yang digunakan di WhatsApp.

“Kami telah berkoordinasi dengan pemerintah Indonesia untuk secara langsung bekerja sama dengan layanan pihak ketiga tersebut dalam memonitor konten mereka,” ungkap juru bicara WhatsApp.

Pihak WhatsApp mengaku tidak bisa memonitor konten secara lagsung karena adanya sistem enkripsi end-to-end yang diterapkan WhatsApp.

“Di Indonesia, WhatsApp memungkinkan orang untuk mencari GIF dengan menggunakan layanan pihak ketiga. Kami tidak bisa memonitor GIF di WhatsApp karena konten di WhatsApp memiliki enkripsi end-to-end,” lanjut pernyataan juru bicara WhatsApp.

Sebelumnya, Dirjen Aplikasi Informatika Kominfo, Semuel Abrijani Pangerapan menjelaskan, Kemenkominfo telah melayangkan surat kepada WhatsApp terkait GIF berkonten porno.

“Jika dalam dua kali 24 jam tidak merespons, maka kami akan melakukan pemblokiran,” ancam Semuel pada saat itu.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Untuk Satu NIK Hanya Bisa Registrasi Ulang Tiga SIM Card

Untuk Satu NIK Hanya Bisa Registrasi Ulang Tiga SIM Card

Jakarta – Menurut Peraturan Menteri (Permen) Kominfo Nomor 21 Tahun 2017, setiap satu Nomor Induk ...