Jerez – Pembalap Tim Ducati, Andrea Dovizioso, mengaku masih banyak hal yang harus diperbaiki usai menjalani tes pascamusim MotoGP 2017 yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol. Hal utama yang harus banyak diperbaiki adalah limit pada motor.

Dovizioso Tegaskan Timnya Belum Rampungkan Masalah di Awal Musim

Andrea Dovizioso

Meski diakui peformanya sudah membaik, tapi kondisi Desmosedici masih banyak yang harus diperbaiki. Limit pada motor sendiri merupakan masalah yang sudah lama dialami Desmosedici sejak awal tahun musim ini.

“Kami sedikit membaik, tapi bukan pada limit kami dan limit kami sudah memiliki masalah sejak lama. Itu yang tidak pernah benar-benar kami perbaikinya,” ungkap Dovizioso, mengutip dari Crash, Jumat (24/11/2017).

Seperti halnya yang terjadi di balapan MotoGP 2017 di Sirkuit Phillip Island, Australia. Banyaknya balapan lurus membuat, Ducati kurang tampil moncer. Pada balapan tersebut, sejumlah pembalap Ducati tampil melempem dan Dovizioso sendiri harus menyelesaikan balapan dengan finis di posisi ke-13.

“Jadi apa yang terjadi di Phillip Island, jalur di mana Anda tidak perlu banyak menggunakan rem, motor Anda tidak sebaik kompetitor yang lain. Jadi kami harus fokus pada hal itu,” tambahnya.

“Kami masih berfokus pada titik negatif kami dan kami harus memperbaiki lebih banyak. Tapi motor kami cukup bagus dengan ban dan elektronik yang cukup bagus,” pungkasnya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)