Home > Ragam Berita > Nasional > AHY Turun Tangan Berikan Bantuan Untuk Korban Banjir Gunung Kidul

AHY Turun Tangan Berikan Bantuan Untuk Korban Banjir Gunung Kidul

Yogyakarta – Cuaca Ekstrem benar-benar menerpa Indonesia dalam beberapa minggu ini. Hujan disertai angin kencang melanda berbagai wilayah Indonesia sehingga mengakibatkan banjir dan tanah longsor yang merugikan banyak orang.

AHY Turun Tangan Berikan Bantuan Untuk Korban Banjir Gunung Kidul

AHY Turun Tangan Berikan Bantuan Untuk Korban Banjir Gunung Kidul

Salah satu wilayah Kampung Bojing, Padukuhan Gelaran I, Desa Bejiharjo, Gunung Kidul, Yogyakarta, yang terisolasi akibat jembatan penghubung hancur diterjang banjir. Dengan kejadian tersebut banyak dari kita yang merasa sedih dan ibah ingin menolong sodara-sodara kita.

Salah satunya adalah putra mantan Presiden kita Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono yang biasa disebut dengan AHY langsung turun tangan memberikan bantuan kepada para korban banjir Gunung Kidul. AHY bersama dengan rombongan menaiki kapal karet untuk menuju lokasi banjir tersebut.

Baca juga : Edison Wardhana Sudah Lewati Masa Kritis

AHY juga optimis bahwa pemerintah akan segera membangun jembatan sehingga masyarakat dapat hidup dengan normal kembali. Selain memberikan bantuan AHY juga memberikan motivasi serta semangat kepada warga agar mereka bisa menjalani cobaan ini dengan penuh kesabaran.

“Kami keluarga besar Bapak SBY ikut prihatin dengan musibah yang dialami warga Gunung Kidul. Sedikit bantuan dari kami semoga ada manfaat,” kata Agus seusai menyerahkan bantuan, Jumat (1/12/2017).

“Saya tadi bersama adik-adik, ibu-ibu, bersama sama kita membangkitkan kembali rasa optimisme bahwa pada akhirnya kita bisa kembali kehidupan normal. Saya pikir ini penting, kadang kala bantuan itu tidak hanya materi, tetapi juga bagaimana kita menyembuhkan trauma dan membangkitkan kembali optimisme untuk hidup,” ujar Agus.
(Muspri-www.harianindo.com)

x

Check Also

Komikus Ini Gambarkan Presiden Jokowi Sebagai Pengemis

Komikus Ini Gambarkan Presiden Jokowi Sebagai Pengemis

Jakarta – Seorang komikus asal Jepang bernama Onan Hiroshi, dengan beraninya menyindir Presiden Joko Widodo ...