Home > Ragam Berita > Nasional > JPU Bakal Panggil Saksi Dalam Kasus Penipuan First Travel

JPU Bakal Panggil Saksi Dalam Kasus Penipuan First Travel

Jakarta – Jaksa Penuntut Umum Pengadilan Negeri Depok akan menghadirkan 11 saksi dalam sidang lanjutan dugaan penipuan dan penggelapan serta pencucian uang oleh perusahaan perjalanan umrah First Travel.

JPU Bakal Panggil Saksi Dalam Kasus Penipuan First Travel

Sebanyak 11 saksi tersebut dijadwalkan akan bersaksi untuk tiga tersangka, yakni Direktur Keuangan First Travel Siti Nuraidah Hasibuan, Direktur First Travel Anniesa Hasibuan, dan Direktur Utama First Travel Andika Surachman.

“Agenda sidang Rabu ini adalah 3 jemaah, 7 pegawai First Travel dan 1 orang public figure,” ujar Jaksa Heri Jerman pada Rabu (21/3/2018).

Baca juga: Jonru Bakal Ajukan Banding Atas Vonis Hakim PN Jaktim

Dari 11 saksi tersebut, hanya 3 jemaah dan 1 pegawai First Travel dari Bali yang sudah mengonfirmasi kehadirannya. “Yang pasti baru 4 orang, ada 3 jemaah dan 1 pegawai dari Bali,” kata Heri.

Jaksa penuntut umum mendakwa Direktur Utama First Travel Andika Surachman, Direktur First Travel Anniesa Hasibuan, Komisaris Utama Kepala Divisi Keuangan First Travel Siti Nuraidah Hasibuan alias Kiki melakukan penipuan atau penggelapan dana perjalanan umrah 63.310 calon jemaah yang hendak menggunakan jasa biro perjalanan mereka. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Ditanya Soal Cawapres, Jokowi : "Masih Panjang"

Ditanya Soal Cawapres, Jokowi : “Masih Panjang”

Bogor – Sabtu kali ini Presiden Jokowi mengisi akhir pekan dengan kegiatan jalan pagi bareng ...