Home > Olahraga > Balap > Redding Akui Sangat Kecewa lantaran Aprillia Tidak Perpanjang Kontraknya

Redding Akui Sangat Kecewa lantaran Aprillia Tidak Perpanjang Kontraknya

Noale – Pembalap Tim Aprilia Gresini, Scott Redding, mengaku pasrah terkait masa depannya di ajang balap motor kasta tertinggi, MotoGP. Kini, Redding hanya berusaha untuk memberikan penampilan yang optimal di setiap seri agar bisa membuka peluangnya mendapatkan tim baru pada musim depan.

Redding Akui Sangat Kecewa lantaran Aprillia Tidak Perpanjang Kontraknya

Scott Redding

Redding memang dipastikan bakal angkat kaki dari Aprilia pada akhir musim ini. Sebab, Aprilia memutuskan untuk mencari pembalap baru untuk menggantikan pembalap asal Inggris itu. Pembalap pengganti itu pun telah mereka dapatkan. Ia adalah pembalap Tim Suzuki Ecstar, Andrea Iannone.

Tentu saja, kondisi ini membuat Redding merasa sangat kecewa. Meski begitu, ia mengaku tak mau terlalu mengambil pusing. Sebab, kehidupannya akan tetap terus berjalan, meski tak lagi memperkuat Aprilia.

Kini, Redding pun tengah berfokus mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk melakoni setiap balapan hingga akhir musim ini. Dengan melakukan hal tersebut, ia yakin bisa meraih hasil yang apik. Hasil gemilang ini diperlukan untuk meningkatkan posisinya di klasemen sementara pembalap MotoGP 2018 sekaligus membuka peluangnya untuk bergabung ke tim lain.

“Ketika mereka mengatakan kepada saya (MotoGP 2018 menjadi musim terakhir bersamanya), saya kehilangan motivasi. Tetapi, saya masih harus menunjukkan hasil yang bagus untuk mengamankan masa depan saya,” ujar Redding sebagaimana diberitakan Speedweek pada Sabtu (14/7/2018).

“Saya datang terlambat karena kini saya tidak punya banyak pilihan. Tapi, saya akan mencoba menikmati setiap perlombaan yang ada hingga sampai di seri terakhir, Valencia,” tukasnya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Inilah Alasan Aleix Espargaro Tidak Mengaspal di MotoGP Jerman 2018

Inilah Alasan Aleix Espargaro Tidak Mengaspal di MotoGP Jerman 2018

Sachsenring – Nasib nahas harus dialami pembalap Tim Aprilia Gresini, Aleix Espargaro, di MotoGP Jerman ...