Home > Ragam Berita > Nasional > Amran Sulaiman Berupaya Tutup Celah untuk KKN

Amran Sulaiman Berupaya Tutup Celah untuk KKN

Jakarta – Kementerian Pertanian (Kementan) berupaya menutup celah bagi korupsi, kolusi, dan nepotisme. Salah satu upaya yang dilakukan oleh Menteri Pertanian Amran Sulaiman adalah dengan menggandeng Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sejak tahun 2015.

Amran Sulaiman Berupaya Tutup Celah untuk KKN

Menteri Pertanian Amran Sulaiman

Adapun kerja sama tersebut membuat sebanyak tiga sampai empat orang dari tim penyidik KPK ditempatkan untuk mengawasi kinerja Kementan.

“Khususnya untuk tanam pangan, kami ingin diawasi terus. Selama ini sudah ada 3 sampai 4 orang dari KPK ditempatkan di kantor kami,” katanya saat ditemui di Gedung Kementerian Pertanian, Jakarta, Selasa (25/9/2018).

Hari ini, lima orang dari tim penyidik KPK diundang oleh Amran untuk membahas fokus pengawasan terhadap anggaran alat mesin pertanian (alsintan). Hal ini dilakukan setelah beredarnya kabar soal penyalahgunaan anggaran untuk pembelian alsintan.

“Kalau ada kabar yang beredar, lapor saja ke saya. Biar hari itu juga kami pecat. Bukan diberi peringatan lagi, tapi langsung pecat,” tambahnya lagi.

Baca juga: Sampaikan Pengunduran Diri, Din Syamsuddin Lakukan Pertemuan dengan Jokowi

Dia juga menyebut salah satu kasus yang melibatkan oknum di Direktorat Jenderal Hortikultura. Saat itu, Amran mengaku tengah mendengar kabar terkait penyalahgunaan dana pengadaan alsintan.

“Saya kemudian selidiki, dan jam 09.00 WIB pagi, saya tahu kebenarannya. Dan di jam 10.00 WIB, saya langsung pecat,” tegasnya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Soal Utang Piutang, Dhani Anggap Hanya Upaya Pembunuhan Karakter

Soal Utang Piutang, Dhani Anggap Hanya Upaya Pembunuhan Karakter

Jakarta – Ahmad Dhani Prasetyo kali ini terjerat dua kasus di Kepolisian Daerah Jawa Timur. ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135