Jakarta – BPN Prabowo Subianto-Sandiaga Uno sempat sindir Ma’ruf Amin yang menyatakan mobil Esemka siap diluncurkan Oktober 2018.

BPN Prabowo-Sandi Tuding Kiai Ma'ruf Amin Tebar Hoaks Soal Mobil Esemka

Dan nyatanya hingga saat ini mobil yang pernah dipakai Presiden Joko Widodo sebagai kendaraan dinas saat menjadi Wali Kota Solo belum juga diperkenalkan kepada masyarakat.

Hal ini diungkapkan Ferdinand Hutahaen dimana dirinya berkata “Artinya ini ada kebohongan atau ketidakjujuran informasi yang disampaikan. Istilahnya, Pak Ma’ruf menyampaikan informasi yang tidak valid alias hoaks. Jokowi juga tidak mau jujur tentang Esemka ini,”

“Ini hampir bisa disimpulkan bahwa ini bukan lagi memberitakan kebohongan tetapi menciptakan sebuah ketidakjujuran,” ujarnya.

Hal senada diungkapkan Andre Rosiade yang mana dirinya ragu Ma’ruf bakal menepati janji-janjinya jika terpilih menjadi Wakil Presiden. Sebab baru menjadi cawapresnya saja Ma’ruf sudah ingkar janji.

“Ini menunjukkan bahwa belum menang saja meleset janjinya, apalagi nanti. Belum jadi Wapres saja janji tak ditepati,” kata Andre.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)