Home > Ragam Berita > Nasional > Merasa Dirugikan, BPN Prabowo-Sandi : “Kami Memutuskan Boikot MetroTV”

Merasa Dirugikan, BPN Prabowo-Sandi : “Kami Memutuskan Boikot MetroTV”

Jakaarta – BPN PAS secara mengejutkan kali ini memutuskan untuk memboikot Metro TV. Mereka mengambil keputusan ini lantaran diduga stasiun televisi milik Media Group tersebut menyalahgunakan hak siar untuk kepentingan politik.

Merasa Dirugikan, BPN Prabowo-Sandi : "Kami Memutuskan Boikot MetroTV"

Djoko Santoso selaku Ketua BPN Prabowo-Sandi menuturkan dalam konferensi persnya kemarin bahwa keputusan memboikot Metro TV merupakan hasil rapat yang bersifat resmi.

“Kami sudah memutuskan boikot MetroTV. Selama ini pihak Prabowo – Sandi telah dirugikan oleh pemberitaan Metro TV,” ujar Djoko.

Djoko menilai media milik Surya Paloh itu kerap memasukkan opini dalam produk jurnalistiknya. Karena itu BPN Prabowo-Sandi memilih menolak melayani wawancara dengan MetroTV.

“Metro TV telah merugikan tim saya dan ini udah enggak sehat,” tandasnya.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Habib Rizieq Buka Suara Terkait Pemeriksaannya di Arab Saudi

Habib Rizieq Buka Suara Terkait Pemeriksaannya di Arab Saudi

Jakarta – Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab buka suara terkait pemeriksaannya ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135