Home > Ragam Berita > Nasional > Pengamat Politik Sesalkan Timses Yang Kerap Memprovokasi Pendukungnya

Pengamat Politik Sesalkan Timses Yang Kerap Memprovokasi Pendukungnya

Jakarta – Para tim sukses dan pendukung calon presiden-wakil presiden dinilai kurang aktif dalam aksi mengkampanyekan program serta keunggulan jagoannya menjelang Pilpres 2019. Sistem kampanye yang digunakan saat ini masih melakukan provokasi dengan menjelek-jelekkan lawan.

Pengamat Politik Sesalkan Timses Yang Kerap Memprovokasi Pendukungnya

Joko Widodo dan Prabowo Subianto

“Bukan malah memprovokasi pendukungnya untuk saling menjelekkan dan menyerang lawan,” kata pengamat komunikasi politik Universitas Paramadina Hendri Satrio saat ditemui di Jakarta, Kamis (05/12/2018).

Lebih lanjut Hendri menjelaskan bahwasanya ada tiga hal yang harus dicapai agar terwujud proses demokrasi yang langgeng dan damai. Ketiga hal yang dimaksud adalah ekonomi merata, hukum yang tidak tebang pilih, dan kedewasaan berpolitik.

Sayangnya Hendri menilai untuk sementara ini ketiga hal itu bisa dikatakan masih jauh panggang dari api sehingga timses dan pendukung semakin ngawur. Founder lembaga survei KedaiKopi mengaku sangat menyayangkan hal itu masih sering terjadi hingga saat ini.

Baca juga : Mesin Sasbuzz Mencatat Jokowi-Maruf Mendominasi Pembicaraan di Sosmed

“Padahal kegagalan timses notabene adalah kegagalan capres dan cawapres 2019,” jelasnya.

Hendri menambahkan kultur masyarakat Indonesia masih mengikuti tokoh dan panutan. Kalau panutannya adem ayem, masyarakat juga akan tenang. Begitu pula sebaliknya. Hal itu terlihat dari masih maraknya berita hoaks yang beredar di masyarakat.

Selain itu, kata Hendri, ujaran kebencian juga masih menjadi trending topic di media sosial menjelang Pemilu 2019. Hendri pun berharap akan muncul semacam relawan yang terdiri dari berbagai lapisan untuk melawan upaya memecah belah itu.

“Saya kira perlu ada gerakan relawan milenial. Saya yakin pasti seluruh rakyat Indonesia tidak ingin pecah apalagi cuma gara-gara medsos,” pungkasnya.
(Muspri-www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Gerindra Layangkan Kritik Terkait Kasus Tercecernya E-KTP

Gerindra Layangkan Kritik Terkait Kasus Tercecernya E-KTP

Jakarta – Sekretariat Nasional (Seknas) Prabowo-Sandi menggelar diskusi bertajuk ‘Pemilu Jujur dan Adil: Ilustrasi atau ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135