Home > Ragam Berita > Nasional > Bupati Purbalingga Akui Menyesal Telah Terima Suap

Bupati Purbalingga Akui Menyesal Telah Terima Suap

Jakarta – Sidang dengan agenda pembacaan nota pembelaan (pleidoi) dengan terdakwa Bupati Purbalingga nonaktif, Tasdi, digelar di Pengadilan Tipikor Semarang pada Rabu (23/1/2019). Dalam pleidoinya, Tasdi mengaku menyesal telah menerima suap dan gratifikasi serta berjanji tidak akan mengulangi.

Bupati Purbalingga Akui Menyesal Telah Terima Suap

Namun Tasdi berdalih apa yang ia perbuat, yang kemudian didakwakan ke dirinya sebagai tindak pidana korupsi, ia sebut bukan untuk kepentingan pribadinya.

Tasdi menyebut perbuatannya adalah untuk kepentingan pemerintahan. Seperti menggunakan Rp 400 juta yang diperolehnya untuk menutup kerugian negara di Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispermades) Pemkab Purbalingga. Uang itu berasal dari rekanan proyek pembangunan Islamic Centre di Kabupaten Purbalingga.

Baca juga: Pemkab Bakal Bantu Pembangunan Rumah Korban Longsor di Jepara

“Uang Rp 400 juta dipakai untuk menutup temuan dari BPK. Ada temuan BPK di Dispermades 13 program tidak jalan. Kalau tidak ditutup, daerah tidak akan dapat opini (WTP) Wajar Tanpa Pengecualian,” kata Tasdi pada Kamis (24/1/2019).

Begitu pula duit dari rekanan pemenang lelang gedung Islamic Center tahap II yakni Hamdani Kosen, Librata Nababan, dan Ardirawinita Nababan. Dari para rekanan itu, Tasdi mengaku hanya menerima Rp 15 juta dari yang didakwakan KPK sebesar Rp 115 juta. Ia menyebut Rp 15 juta itu tidak ia pakai untuk kepentingan diri sendiri, melainkan untuk pertunjukan wayang. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Luhut Angkat Bicara Terkait Tabloid Indonesia Barokah

Luhut Angkat Bicara Terkait Tabloid Indonesia Barokah

Jakarta – Kontroversi mengenai peredaran tabloid Indonesia Barokah terus berlanjut. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 409

Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135