Home > Ragam Berita > Nasional > Dari Via Vallen Hingga Cak Lontong Ramaikan Konvensi Rakyat

Dari Via Vallen Hingga Cak Lontong Ramaikan Konvensi Rakyat

Jakarta – Sejumlah artis dan komedian terlihat ikut meramaikan gelaran Konvensi Rakyat yang dihadiri oleh pasangan capres dan cawapres nomor urut 01, Joko Widodo – Ma’ruf Amin.

Dari Via Vallen Hingga Cak Lontong Ramaikan Konvensi Rakyat

Di lokasi acara yang digelar di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Minggu (24/2/2019), nampak komedian Cak Lontong dan Insan Nur Akbar sebagai pemandu acaranya.

Deretan artis yang terlihat hadir di antaranya Edo Kondologit, Ian Kasela, aktris senior Christine Hakim, sutradara Hanung Bramantyo, Tompi, Ivan ‘Seventeen’, Gading Marten, Kirana Larasati, Angel Karamoy, Via Vallen.

Selain itu hadir pula sejumlah ketua umum partai dan tokoh masyarakat seperti Ketua Umum (Ketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar; Ketum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketum Partai Hanura Oesman Sapta Odang, Ridwan Kamil, Yenny Wahid, Tuan Guru Bajang, dan Yusril Ihza Mahendra.

Terlihat pula sejumlah menteri yang ikut mendamping Jokowi. Ada Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dakiri, dan Menpora Imam Nahrawi.

Sebelumnya, Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma’ruf Ace Hasan Syadzily menjelaskan, Jokowi akan menyampaikan sejumlah prestasi yang telah dicapai selama ia memimpin menjadi presiden, dan gagasan-gagasan yang akan dilakukan pada periode 2019-2024 mendatang.

“Pak Jokowi dalam acara konvensi rakyat ini, akan menyampaikan gagasan-gagasannya tentang Indonesia selama 5 (lima) tahun ke depan. Dengan berpijak pada prestasi dan keberhasilannya membangun Indonesia dalam satu periode, Pak Jokowi akan memaparkan juga gagasan perubahan yang akan dilakukan selama lima tahun ke depan,” ujar Ace kepada wartawan, Minggu (24/2/2019).
(samsularifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Ada Investor Asing di Balik Lahan HGU Milik Prabowo?

Ada Investor Asing di Balik Lahan HGU Milik Prabowo?

Jakarta – Terkuaknya lahan Hak Guna Usaha (HGU) ribuan hektar di Kalimantan Timur yang dikuasai ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135