Home > Ragam Berita > Nasional > Sudah 100 Persen, Prabowo-Sandi Unggul Tipis di Bengkulu

Sudah 100 Persen, Prabowo-Sandi Unggul Tipis di Bengkulu

Jakarta – Provinsi Bengkulu telah 100 persen menyelesaikan penghitungan suara TPS dan memasukkan formulir C1 di Sistem Informasi Penghitungan (Situng) Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Sudah 100 Persen, Prabowo-Sandi Unggul Tipis di Bengkulu

“Iya kalau yang provinsi ya sudah 100%, di kabupaten sudah menyelesaikan,” ujar Komisioner KPU Hasyim Asyari di kantor KPU, Jl Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Jumat (26/4/2019).

Menurut keterangan Hasyim, formulir C1 yang telah dipublish sudah melalui proses verifikasi sehingga hanya menunggu penghitungan manual secara berjenjang.

“Mestinya, kalau sudah sampai dipublish itu ya sudah terverifikasi ya istilahnya,” kata Hasyim.

“Iya betul begitu, tinggal menunggu hitung manual,” lanjutnya.

Dari data yang dapat dilihat di situs pemilu2019.kpu.go.id, Jumat (26/4/2019), Provinsi Bengkulu telah selesai 100 persen dengan pasangan Jokowi-Ma’ruf mendapatkan 582.564 suara, sedangkan Prabowo-Sandi mengantongi 585.521 suara, atau lebih banyak 2.957 suara.
(samsularifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

BNPB Kucurkan Dana Bantuan untuk Banjir dan Longsor di Bengkulu

BNPB Kucurkan Dana Bantuan untuk Banjir dan Longsor di Bengkulu

Jakarta – Kepala Pusat Data, Informasi dan Hubungan Masyarakat Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 409

Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135