Home > Hiburan > Gosip > Viral! Emak-Emak Berhijab Nyanyikan Lagu BLACKPINK Edisi Ramadhan

Viral! Emak-Emak Berhijab Nyanyikan Lagu BLACKPINK Edisi Ramadhan

Jakarta – Banyak cara untuk menghabiskan waktu menunggu berbuka puasa, namun emak-emak gaul ini memanfaatkan waktu dengan cara yang cukup kreatif.

Viral! Emak-Emak Berhijab Nyanyikan Lagu BLACKPINK Edisi Ramadhan

Daripada berkumpul dan bergunjing soal kejelekan orang lain yang bisa mengurangi pahala dalam berpuasa, lima orang emak-emak ini mengcover lagu BLACKPINK “Let’s Kill This Love” menjadi versi Ramadhan.

Cover lagu itu diberi nama “Let’s Pray With Love”.

Akun Instagram @dekolonial_id mengunggahnya pada Minggu (5/5/2019) dan menjadi viral setelah akun Instagram @lambe_dagelan ikut membagikannya.

Selain itu, akun YouTube De Kolonial juga mengunggahnya pada 5 Mei 2019, yang hingga Kamis (9/5/2019) telah dilihat sebanyak 18.455 kali.

“pray with love bersama Blackpink (d’kolonial cover)
Parodi lagu dan videoklip kill this love!” demikian keterangan yang tertulis untuk video tersebut.

Banyak warganet yang kemudian memuji kreatifitas dan konsep dari video para emak-emak milenial ini.

”Blackpink syariah”, komentar @sabrinaaqilahp

“Kayak ada mamaku”, timpal akun @diansyarlipratiwi

“Ada mahmud nya tuhh” tulis @yudim15.

Berikut penggalan lirik dari lagu dalam video itu :

Yeah yeah yeah, Ready for teraweh yeah, Yeah yeah yeah.
Ramadan say hai, Dosa maksiat Goodbye, Yang Un-faedah babay.
Banyak istighfar mulai, Sebulan elo di tes, Banyakin ibadah yes.
Tahan nafsunya oke, Malam juga teraweh, Lo jangan banyak ngeluh ah.
Banyakin astagfirullah, Online boleh tetep, Puasa ibadah cakep.

Berikut videonya:


(samsularifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Wah, Raffi Ahmad Akui Ingin Memperdalam Ilmu Agama Ke Arab

Wah, Raffi Ahmad Akui Ingin Memperdalam Ilmu Agama Ke Arab

Jakarta – Belakangan ini, salah seorang artis multi talent, Raffi Ahmad sering terlihat mengikuti kajian ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 409

Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135