Jakarta – Aplikasi Youtube hadir dengan tampilan baru, dimana saat ini youtube terdapat fitur untuk menyaring komentar. Bermula dari banyaknya komentar yang biasanya terdapat pada satu video menyebabkan kreator konten video kesulitan mencari komentar tertentu.

Seperti diketahui bahwa komentar yang dicari bisa saja akan membantu si kreator untuk ide atau topik video selanjutnya.

Dalam tampilan youtube yang baru, kreator konten dapat mencari beberapa komentar melalui YouTube Studios dalam kriteria sebagai berikut:

  1. Komentar yang sudah direspons oleh kreator konten.
  2. Komentar yang terdapat pertanyaan di dalamnya.
  3. Akun YouTube yang berkomentar memiliki jumlah subscriber tertentu (100 – 10 juta)
  4. Akun Youtube yang berkomentar yang telah di-subscribe oleh si kreator konten
  5. Status member akun YouTube yang berkomentar

Di sisi lain, fitur penyaringan komentar dianggap cukup akurat. Apalagi saat kreator konten ingin mencari komentar yang berisi pertanyaan, karena tidak hanya mencari komentar yang memuat tanda ‘?’.

YouTube akan secara otomatis mencari komentar yang mengandung 5W+1H di dalamnya. (NRY-www.harianindo.com)