BMW 1-Series

BMW 1-Series

Munich – Salah satu pabrikan mobil kelas dunia yang berasal dari Jerman yakni BMW dikabarkan telah menyiapkan model terbaru mereka yakni BMW 1-Series yang digunakan untuk secara langsung menjadi penantang bagi Audi A3. Hal ini seperti yang telah diberitakan oleh Worldcarfans, Rabu (24/4/2013) setelah sebelumnya Audi telah sukses dengan produk hatchback mereka tersebut.

Sales and Marketing Chief BMW yakni Ian Robertson mengungkapkan bahwa kemungkinan bagi BMW untuk masuk dalam sebuah segmen baru tentu saja sangat besar. Walaupun kini hal tersebut belum terjadi, akan tetapi dimasa datang mungkin akan terjadi.

Selain rencana tersebut, BMW juga mungkin akan meluncurkan produk MINI lainnya yang hanya akan menjajaki pangsa pasar China. Sebelumnya, BMW telah secara resmi melakukan investasi untuk melakukan produksi terhadap sebuah platform FWD terbaru yang nantinya akan digunakan sebagai penggerak roda depan bagi 20 model terbaru mereka.

Bahkan, saat ini BMW sudah memiliki 11 model yang masuk dalam proses produksi dan disebutkan bahwa mereka akan mulai meluncurkan salah satu model tersebut masuk dalam pasaran pada akhir tahun ini. Tidak hanya itu saja, hal ini akan berlanjut pada awal tahun depan. Dengan demikian, maka tentu persaingan dalam kategori hatchback akan semakin ketat seiring dengan masuknya BMW dalam pangsa pasar ini. (Rini Masriyah – www.harianindo.com)