Octavia Special Edition

Octavia Special Edition

Sidney – Berdasarkan pada pernyataan yang telah dilansir oleh pihak perusahaan otomotif asal Ceko, Skoda, perusahaan tersebut akan meluncurkan salah satu produk terbaru mereka yakni Octavia Special Edition di Australia. Peluncuran produk itu sendiri rencananya akan dilakukan pada Juni, bulan depan. Hal ini seperti dilansir oleh Inautonews, Sabtu (25/5/2013).

Octavia Special Edition ini sendiri akan turun ke pasaran Australia dengan harga 21.990 dollar Australia dengan segala fasilitas kelas atas yang menyertainya. Pihak Skoda sendiri mengungkapkan bahwa Octavia Special Edition terispirasi oleh Octavia 90 TSI namun memiliki beberapa perbedaan dengan seri pendahulunya tersebut.

Beberapa perbedaan yang bisa kita lihat adalah adanya satelit navigasi Colombus dengan kapasitas penyimpanan memori mencapai 30 GB. Produk ini dilengkapi pula dengan delapan speaker, wiper yang menggunakan sensor hujan, control cuaca dua zona, lampu asisten dan juga velg alumunium 16 inci.

Selain turun dengan perlengkapan seperti disebutkan diatas, Octavia Special Edition juga hadir dengan varian lain yang memiliki harga 23.690 dollar Australia. Sebelumnya, Octavia 90 TSI masuk dalam pasaran Australia dengan harga 26.990 dollar. Tentunya, bisa disimpulkan bahwa harga dari Octavia Special Edition ini lebih murah dari pendahulunya tersebut dengan fasilitas yang lebih memadai. (Rini Masriyah – www.harianindo.com)