Kerusuhan Mesir

Kerusuhan Mesir

Kairo – Konflik politik yang saat ini tengah terjadi di daratan Mesir kembali menelan korban jiwa. Ya, sekitar 30 orang dilaporkan telah menjadi korban dalam sebuah kerusuhan yang terjadi antara pihak keamanan dan para demonstran pendukung Mohammad Morsi. 30 korban jiwa tersebut merupakan para pendukung Morsi yang tewas di tangan pihak militer Mesi, rilis Reuters, Rabu (14/8/2013).

Sayang, hingga berita ini turun, belum terdapat laporan pasti dari pihak berwenang terkait dengan jumlah korban pasti yang tewas dalam kerusuhan tersebut. Kerusuhan tersebut terjadi di halaman depan Masjid Rabaa Al Adawiya. Tempat tersebut merupakan basis pertahanan terakhir dari para pendukung Morsi yang sejak enam minggu belakangan ini dikepung oleh militer Mesir.

Seorang saksi mata menyatakan bahwa dirinya melihat 15 jenazah terdapat dalam sebuah rumah sakit yang berlokasi di dekat lokasi bentrokan berdarah tersebut. Bahkan, kamp pertahanan para pengunjuk rasa saat ini telah rata dengan tanah setelah diserbu oleh tank-tank pemerintah.

Sebagai catatan, sejak tanggal 3 Juli 2013 terdapat lebih dari 300 korban jiwa yang jatuh dalam gejolak politik yang terjadi di Mesir. (Rini Soraya – www.harianindo.com)