Pasar Otomotif China Akan Diramaikan Kembali Oleh Kawasaki

Kawasaki Ninja

Beijing – Bagi Anda pecinta motor Kawasaki yang berasal dari China, nampaknya pabrikan asal Jepang tersebut akan kembali berencana untuk beroperasi di China. Bahkan rencananya kali ini Kawasaki akan menyediakan model kelas berat dan juga kelas medium.

Seperti yang dilansir dari Autoevolution, Jumat (16/8/2013), tepatnya pada 18 Agustus 2013 nanti, pihak Kawasaki Heavy Industries Ltd akan secara resmi membuka penjualannya. Beberapa seri seperti Ninja ZX-14R, Ninja 650, Ninja 250, Z250, dan berbagai model lainnya akan didatngkan langsung ke dealer resmi Kawasaki yang ada di Shanghai.

Tidak hanya itu saja, karena rencananya Kawasaki juga akan melakukan ekspansi ke beberapa jaringan dealer lokal seperti di kota Beijing dan Chengdu. Selain itu tidak menutup kemungkinan dealer kecil juga rencananya akan dikembangkan sesuai dengan penjualan pasar yang ada saat ini.

Bahkan Kawasaki rencananya dalam lima tahun ke depan akan mengoperasikan sebanyak 5.000 unit. Padahal untuk Negeri Tirai Bambu ini untuk pajak CBU (Completely Built-up) cukup tinggi, sedangkan disisi lain untuk saat ini belum ada kepastian harga.

Memang tidak dapat dipungkiri bahwa sektor otomotif yang ada di China sangat tinggi, namun untuk moge Harley Davidson tidak sejalan. Hal ini dikarenakan otoritas transportasi menganggap bahwa untuk saat ini mesin Harley Davidson dianggap sekelas dengan sepeda motor listrik, kuda dan sepeda. Sehingga kendaraan moge tersebut tidak dapat dikendarai untuk jalan raya. (Choirul Anam – www.harainindo.com)