Gunung Sinabung Telah Meletus LagiMedan – Beberapa waktu yang lalu Gunung Sinabung yang berada di Sumatera Utara telah meletus dan setelahnya terus mengeluarkan asap, sudah banyak warga yang di evakuasi untuk mengungsi dari daerah tersebut. Hari ini Selasa (17/9/2013) pukul 12 siang, Gunung Sinabung kembali mengeluarkan material panas, dibanding dengan letusan sebelumnya, kali ini letusan lebih banyak mengeluarkan material.

Memang letusan kali ini lebih besar dan mengeluarkan material yang banyak, dan terlihat asap hitam telah mengepul ke udara, asap tersebut bercampur dengan abu vulkanik.

Usman yang merupakan warga Desa Kutarayat, Kecamatan Naman Teran, saat diwawancarai oleh wartawan HarianIndo, Selasa (17/9/2013), mengungkapkan bahwa letusan kali ini lebih banyak mengeluarkan asap hitam dibanding dengan letusan yang terjadi dua hari yang lalu.

Sebagai informasi bahwa letusan pertama Gunung Sinabung terjadi pada (15/9/2013) sekitar pukul 02.51 WIB. Selama ini banyak warga yang sudah mengungsi, hanya ada aktivitas mengambil barang-barang berharga saja yang dilakukan warga yang sudah mengungsi. Dengan adanya letusan ke dua ini maka warga yang tengah mengambil barang berharganya di rumah menjadi ketakutan dan kembali ke tempat pengungsian. (Tita Yanuantari – www.HarianIndo.Com)