Suami Resmi Menjadi Tersangka, Airin Masih Ada di AmerikaJakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah resmi menetapkan Tubagus Chaeri atau Wawan sebagai tersangka atas dugaan kasus suap atas Pilkada Lebak yang ada di MK. Airin Rachmi Diany sebagai istri dan juga Wali Kota Tangerang Selatan tidak berada di kantornya.

Bahkan kabar yang beredar menyebutkan bahwa saat ini Airin sedang berada di Amerika. Ketika ditemui wartawan harianindo, Kamis (4/10/2013), bertempat di kantor Wali Kota, Jl Raya Serpong, salah seorang staf yang tidak ingin disebutkan namanya ini mengungkapkan bahwa Ibu Airin sedang diklat di Amerika.

Dimana kabarnya Airin sudah beberapa hari tidak ada di kantor. Namun belum diketahui secara pasti kapan keberangkatan dari adik ipar Gubernur Banten tersebut berangkat ke Amerika. Rencananya kepulangan Airin bertepatan pada saat ulang tahun Tangsel.

Ketika dihubungi telepon selularnya, pada Kamis (3/10) malam, Airin tidak memberikan respon apapun. Sebagai informasi bahwa suami Airin, Wawan, telah resmi menjadi tersangka atas dugaan kasus suap atas penyelesaian sengketa Pilkada Lebak yang sedang ditangani Mahkamah Konstitusi.

Wawan sendiri telah dilimpahkan ke rumah tahanan KPK pada Kamis malam. Ia sebagai tersangka ketiga yang terlibat suap bersama Ketua MK Akil Mochtar. (Rani Soraya – www.harianindo.com)