Jakarta – Perkembangan harga emas pada hari ini mengalami kenaikkan harga Rp 3000 per gram, dengan kenaikkan ini maka harga emas mencapai Rp 550.000. Jika dibandingkan dengan kenaikkan pada beberapa bulan yang lalu, maka kenaikkan ini dinilai yang paling tinggi.

Harga Emas Hari Ini Pada Akhir Pekan Naik Rp 3000 per gram

PT Antam Tbk yang menjual emas batangan untuk ukuran 2 gram dijual dengan harga Rp 530.000 pergram, jadi total untuk 2 gram menjadi Rp 1.060.000. Untuk yang memiliki ukuran 3 gram dibanderol dengan harga Rp 524.000 jadi untuk 3 gram totalnya adalah Rp 1.572.000.

Sedangkan untuk yang memiliki ukuran 500 gram dibanderol dengan harga Rp 510.600 per gram, jadi memiliki total harga Rp 255.300.000. Untuk harga jual kembali atau buyback emas batangan Antam harganya juga ikut naik Rp 2000 per gram.

Pada minggu ini kenaikkan harga emas sudah terjadi pada hari Senin, Selasa, Rabu dan pada hari Jumat lalu. Dibawah ini adalah detail harga emas yang ada di UBPP Pulogadung yang berlaku pada Jumat (14/2/2014) :

Gram Price per Bar (Rp) Price per Gram (Rp)
500 255.300.000 510,600
250 127.750.000 511,000
100 51.150.000 511,500
50 25.600.000 512,000
25 12.825.000 513,000
10 5.160.000 516,000
5 2.605.000 521,000
4 2.084.000 521,000
3 1.572.000 524,000
2.5 1.315.000 526,000
2 1.060.000 530,000
1 550,000 550,000

(Tita Yanuantari – www.harianindo.com)