Prediksi Inggris VS Denmark, Kesempatan Terakhir BereksperimenLondon – Inggris akan memainkan laga pertama dari empat laga persahabatan yang telah dijadwalkan sebelum ajang Piala Dunia yang akan digelar di Brasil pada Juni nanti, dengan menjamu Denmark di Stadion Wembley pada Kamis (6/3) dini hari waktu Indonesia.

Seperti dilansir dari Sportsmole (Selasa, 4/2/2014), pertandingan melawan Denmark nanti adalah kesempatan terakhir bagi Roy Hodgson, pelatih timnas Inggris, untuk melakukan eksperimen pada skuadnya, sebelum menentukan nama-nama yang akan dibawa ke ajang Piala Dunia musim panas nanti dan dapat dipastikan nanti malam Hodgson akan mencoba beberapa nama baru yang mungkin masih asing berseragam timnas Inggris.

Satu-satunya lini yang tidak memungkinkan untuk melakukan eksperimen adalah lini pertahanan, dengan absennya Phil Jagielka, Phil Jones dan Kyle Walker karena cedera, pilihan Hodgson hanya tersisa pada nama Chris Smalling dan Gary Cahill untuk mengisi posisi bek tengah. Sedangkan untuk posisi lainnya Hodgson memiliki banyak stok nama, sepertinya nanti Hodgson akan memainkan pemain-pemain muda seperti Luke Shaw, Raheem Sterling, Adam Lallana dan Ross Barkley untuk lebih menilai penampilan mereka bersama timnas setelah tampil impresif bersama klub masing-masing.

Sedangkan dari kubu Denmark, yang tidak lolos ke Piala Dunia karena hanya berhasil finis di peringkat kedua dengan poin terendah diantara sembilan grup penyisihan zona Eropa, akan mencoba untuk tampil dengan skuad terbaik mereka. Marten Olsen hanya akan kehilangan Eriksen yang masih dibekap cedera. Prediksi redaksi Harian Indo, Inggris akan menang dengan selisih satu gol dari sang tamu Denmark. (Choirul Anam – www.harianindo.com)