Jadwal & Prediksi Inter Milan VS AtalantaMilan – Inter Milan akan mengejar tiga kemenangan berturut-turut kala menjamu Atalanta pada laga lanjutan Liga Italia Serie A yang dijadwalkan berlangsung pada Minggu 23 Maret 2014 pukul 21.00 WIB. Dan seperti dilansir dari Football Italia (Sabtu, 22/3/2014), pasukan Nerazzuri sedang bersemangat tinggi setelah kemenangan atas Verona minggu lalu, dimana mereka benar-benar mendominasi permainan.

Inter tampaknya sudah mulai terlihat bangkit dari masa suramnya, yang terjadi sejak November 2013 hingga Januari 2014 kemarin. Pada masa itu, mereka hanya mampu menang sekali dari 10 laga yang dimainkan. Beberapa pihak menilai, salah satu faktor penentu kebangkitan ini adalah pemain tengah asal Brazil, Hernanes, yang datang setelah periode transfer musim dingin. Hernanes tak hanya memberikan dinamisme di lini tengah Inter, namun Nerazzuri tak pernah kalah sekalipun saat dia diturunkan.

Manajer Walter Mazzarri melanjutkan musim ini dengan menggunakan dua striker, hasilnya, sepakan bola Rodrigo Palacio lebih berbahaya dan Muro Icardi lebih sering menciptakan kesempatan.

Sementara itu, Atalanta telah menunjukkan hasil impresif. Pasukan Stefano Colantuono telah memenangkan tiga laga berturut-turut dan telah memanen 10 poin dari empat laga terakhirnya. Mereka saat ini bercokol di posisi sembilan, dan sedang gencar memburu posisi tertinggi dalam sejarahnya sejak 2001, yaitu posisi ketujuh. Skuad Orobici juga telah bermain cukup baik dengan kebobolan hanya empat gol dalam 6 pertandingan terakhirnya. Sebuah tren yang cukup baik dan tentu membawa aura positif ke dalam tim.

Adapun untuk kondisi pemain, Juan Jesus tidak bisa diturunkan membela Inter karena masalah kartu, Yuto Nagamoto diragukan bisa turun, dan Danio D’Ambrosio dapat kembali ke posisinya. Untuk Atalanta, Yohan Benalouane dan Davide Brivio tak bisa dimainkan.

Melihat keadaan tersebut, spirit dan rekor keduanya sama-sama baik. Namun demikian faktor tuan rumah tentu juga bsia menjadi pertimbangan. Oleh karena itu, Harian Indo memprediksikan bahwa laga ini akan dimenangkan oleh Inter Milan. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)