Porsche Macan di Indonesia Terbebas Dari RecallJakarta – Dengan adanya kerusakan yang terjadi di seri Macan terutama di sistem pengereman, memang pihak Porsche akhirnya mengumumkan adanya recall. Namun dikarenakan varian Macan ini baru saja masuk ke pasaran nasional, maka sepertinya permasalahan tersebut sudah diperbaiki sebelum ditangan para pecintanya yang ada di Indonesia.

Diakui oleh pihak Porsche bahwa saat ini mereka sedang melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut. Recall tersebut dikarena adanya kerusakan di booster rem pada saat proses produksi yang ada di pabrik Leipzig, Jerman.

Alhasil Porsche menarik sekitar 2.500 macan, hal ini tentunya sebagai bentuk tanggung jawab dari Porsche kepada para konsumen setianya. Diungkapkan oleh Salman Farouk Al Hakim yang menjabat sebagai PR Manager Porsche Indonesia bahwa sebelum sampai ke tangan konsumen di akhir bulan ini, pihak Porsche akan melakukan pemeriksaan terlebih dahulu.

Untuk diketahui bahwa sudah kali keduanya Porsche bermasalah dengan produksinya dimana untuk masalah yang sebelumnya mereka harus mengganti mesin pada seri 911 GT3. Bahkan para pemiliknya diminta untuk tidak mengendarai mobil dikarenakan rawan terjadinya kebakaran.

Jika Macan yang dikirim ke Indonesia juga terbukti mengalami masalah yang sama, pihak General Manager Porsche Indonesia Christoph Choi berujar bahwa perbaikannya adalah gratis. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)