Penjaga Gawang Terbaik Piala Dunia 2014: Manuel NeuerRio de Janeiro – Golden Glove atau penghargaan bagi penjaga gawang terbaik Piala Dunia 2014 Brasil jatuh pada kiper Timnas Jerman, Manuel Neuer. Seperti dilansir dari Deutsche Welle (Minggu, 13/7/2014), Neuer dinilai FIFA tampil konsisten dan luar biasa sepanjang perhelatan Piala Dunia kali ini. Kiper Bayern Munchen ini mengalahkan dua kandidat lainnya, Keylor Navas dan Sergio Romero.

Selain menghadirkan garansi keamanan bagi rekan-rekannya di lapangan, kiper jebolan akademi Schalke 04 ini juga kerap tampil atraktif. Untuk ukuran seorang kiper, Neuer amat sering keluar dari “kandang”nya untuk menghalau bola. Neuer kerap maju untuk menghalau bola yang datang ke areanya ataupun membantu serangan.

Sepanjang turnamen terbesar dunia ini, Neuer hanya mencatatkan kebobolan sebanyak empat kali. Clean sheet alias tak mengalami kebobolan selama satu laga pun dicatatkan Neuer sebanyak empat kali. Tak heran jika di Timnas maupun Klub dirinya selalu menjadi pilihan utama. Gelar Golden Glove Neuer semakin manis dengan hadirnya Trofi keempat Die Mannschaft. (Choirul Anam – www.harianindo.com)