Info CPNS 2014: Lulusan SMA Mendapat Jatah 5% dari Total Jumlah Lowongan

advertisement:


12/08/2014

Info CPNS 2014: Lulusan SMA Mendapat Jatah 5% dari Total Jumlah LowonganJakarta – Tahun ini lowongan untuk pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) kembali dibuka. Formasi lowongan CPNS tahun 2014 ini terbilang cukup banyak karena berada di kisaran 100 ribu lowongan. kabar gembiranya adalah para calon pelamar lulusan SMA dan sederajat tetap mendapat jatah untuk melamar dengan kuota penerimaan sekitar 5% dari total jumlah lowongan yang tersedia.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Harian Indo (Selasa, 12/8/2014), kepastian kuota untuk lulusan SMA dikonfirmasi langsung oleh Deputi SDM KemenPAN-RB. Walaupun secara umum syarat pelamar CPNS lebih banyak untuk lulusan D3 dan S1, namun para lulusan SMA masih mendapat kesempatan di daerah-daerah terpencil, terluar dan tertinggal. Akan tetapi, KemenPAN-RB memberi penegasan bahwa kuota lowongan ini lebih ditujukan untuk lulusan SMA yang memiliki keahlian khusus.

Lowongan CPNS 2014 yang tersedia untuk lulusan SMA dan sederajat adalah jabatan fungsional seperti sipir, anak buah kapal, penjaga mercusuar, pencatat deteksi gempa, pencatat deteksi aktivitas gunung berapi, serta posisi-posisi lain yang lebih banyak ditempatkan di lapangan.

Memang tidak semua instansi membuka formasi lowongan untuk lulusan SMA. Hal ini dikarenakan KemenPAN-RB berusaha menghindari kebijakan untuk peningkatan kompetensi untuk lulusan SMA dan sederajat. (Choirul Anam – www.harianindo.com)

advertisement


Google+ comment widget by skipser
advertisement


Photo Gallery