CPNS 2014: Website Seleksi CPNS Palsu Sudah Memakan Korban

advertisement:


26/08/2014

CPNS 2014: Website Seleksi CPNS Palsu Sudah Memakan KorbanJakarta – Saat ini pihak Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) dipusingkan dengan adanya laporan yang berasal dari masyarakat terkait adanya penipuan yang berasal dari website CPNS yang tidak resmi.

Walaupun saat ini baru beberapa pengaduan yang telah masuk, namun dari KemenPAN-RB merasa bahwa banyak masyarakat yang tertipu. Ketika ditemui wartawan harianindo, Selasa (26/8/2014), Kepala Biro Hukum Komunikasi Informasi Publik (HKIP) KemenPAN-RB Herman Suryatman mengungkapkan bahwa saat ini ia telah menerima pengaduan yang berasal dari Febri Ani, lulusan SMK yang telah melakukan pendaftaran di website www.cpnsonline.com (website tidak resmi).

Dimana situs tersebut memberikan tarif kepada para pengunjungnya dengan melakukan sebesar Rp 118 ribu dan disuruh untuk mentransfer ke Bank Mandiri. Bahkan dalam situs yang tidak bertanggungjawab tersebut juga menjanjikan kepada user hadiah berupa smartphone hingga motor, jika melakukan pendaftaran sebelum tanggal 20 Agustus 2014.

DIungkapkan oleh Febri bahwa masih ada empat orang teman yang juga melakukan pendaftaran pada situs tersebut, bahwa satu diantaranya sudah melakukan pentransferan sejumlah uang ke rekening yang diminta oleh oknum tersebut.

Dengan adanya kasus ini menurut Herman sangat disayangkan mengingat setiap waktu pemerintah selalu memberikan peringatan di website resmi ataupun media partner. Diimbau kepada semua lapisan masyarakat agar dapat memanfaatkan portal alternatif yaitu www.formasi2.menpan.go.id dan di www.formasi3.menpan.go.id yang mempermudah Anda untuk mencari tahu formasi CPNS 2014. Sehingga portal panselnas.menpan.go.id diperuntukkan hanya untuk pendaftaran saja. (galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)

advertisement


Google+ comment widget by skipser
advertisement


Photo Gallery